Bima Sakti Tegaskan Garuda Muda Tidak Ciut Nyali Hadapi Lawan di Piala Dunia U17 2023

Galuh Prakasa
Jumat 15 September 2023, 14:32 WIB
Bima Sakti, menegaskan Timnas U17 tidak gentar menghadapi lawan di Piala Dunia U-17 2023. (Sumber : PSSI)

Bima Sakti, menegaskan Timnas U17 tidak gentar menghadapi lawan di Piala Dunia U-17 2023. (Sumber : PSSI)

INFOSEMARANG.COM -- Pelatih timnas Indonesia U-17, Bima Sakti, menegaskan bahwa timnya tidak ciut nyali menghadapi siapa pun lawan jelang pengundian grup Piala Dunia U-17 2023 yang akan digelar di Zurich, Swiss, pada Jumat pukul 21.00 WIB.

Mantan pemain Persiba Balikpapan mengakui tidak ada lawan mudah pada kejuaraan kelas dunia yang telah disaring melalui laga penyisihan.

Meski demikian, siapa pun lawannya, Bima Saki menegaskan ia bersama anak-anak asuhnya tidak akan merasa gentar.

Baca Juga: Biadab! Pria di Cilacap Rudapaksa dan Bunuh Wanita Difabel, Mayat Dibuang Ke Septic Tank

Di turnamen tertinggi kelas U-17 ini, Dia berharap Indonesia sebagai tuan rumah menadap hasil unidan terbaik malam nanti.

"Tidak ada lawan yang ringan di Piala Dunia U-17. Turnamen ini level tertinggi di level usianya, sudah barang tentu lawan-lawan yang dihadapi berkualitas semua. Sebagai tuan rumah kita berharap hasil undian yang terbaik. Siapa pun lawan yang akan dihadapi di penyisihan kami harus siap," tegas Bima.

Persiapan Partai Uji Coba di Jerman

Bima Sakti menambahkan, dirinya lebih memilih fokus menempa anak-asuhnya tanpa harus terbebani lawan yang nanti harus dihadapi di babak penyisihan grup.

Saat ini, lanjut Bima, timnas Indonesia U-17 tengah mempersiapkan diri untuk melakoni partai uji coba tambahan untuk mengasah mental serta kemampuan pemain.

Timnas U17 bakal melakoni pemusatan latihan di Jerman. Skuad Garuda Muda rencananya bakal terbang pada 16 September 2023.

Baca Juga: Benda Bercahaya di Langit Bikin Heboh Warga Klaten hingga Jogja, Meteor Jatuh?

Di sana, mereka akan menjalani pertandingan uji coba melawan dua tim nasional dan empat klub lokal.

Bima Sakti mengatakan para pemain harus merasakan tekanan pertandingan level elite untuk mengasah mental.

"Para pemain harus merasakan pertandingan-pertandingan sarat tekanan sebelum nanti berlaga di pertandingan yang sesungguhnya. Dengan terbiasa melawan tim dengan kualitas bagus, maka mental mereka akan terasah, tidak gugup lagi jika nanti menghadapi negara level elite," katanya.

Rincian Babak Penyisihan dan Babak 16 Besar

Babak penyisihan Piala Dunia U-17 dibagi enam grup dengan masing-masing grup dihuni empat tim perwakilan masing-masing pot.

Di babak penyisihan grup, enam tim juara grup, enam runner-up, dan empat tim peringkat tiga terbaik berhak melaju ke babak 16 besar.

Baca Juga: Jadi Dokter Gadungan 2 Tahun Tanpa Ketahuan, Segini Gaji yang Didapatkan oleh Susanto

Pembagian Pot Piala Dunia U-17 2023

Berikut adalah pembagian pot Piala Dunia U-17 2023:

Pot 1: Indonesia, Brazil, Meksiko, Prancis, Spanyol, Jerman
Pot 2: Mali, Inggris, Jepang, Korea Selatan, Argentina, Ekuador
Pot 3: Selandia Baru, Iran, Senegal, Amerika Serikat, Uzbekistan, Maroko
Pot 4: Kanada, Kaledonia Baru, Panama, Burkina Faso, Polandia, Venezuela

Undian babak penyisihan grup bakal digelar nanti malam, Jumat 15 September 2023 pukul 21.00 WIB di Zurich, Swiss.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis23 April 2025, 08:31 WIB

Grand Opening Elia Bake House Semarang: Sajikan Bolu Kukus Premium Istimewa

Bolu kukus hadir dalam versi lebih premium melalui kreasi terbaru dari Elia Bake House milik Emmanuel Ivan Purwanto.
Bolu Kukus Premium Istimewa.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)