Pesan Haru Marc Marquez yang Resmi Tinggalkan Honda Usai MotoGP 2023

Pesan Haru Marc Marquez yang Resmi Tinggalkan Honda Usai MotoGP 2023 (Sumber : kolase foto MotoGP & Instagram.com/marcmarquez93)

INFOSEMARANG.COM -- Sebelas tahun bersama Honda, Marc Marquez kini mengejutkan para penggemarnya.

Marc Marquez secara resmi mengumumkan bahwa dirinya akan meninggalkan Honda setelah MotoGP 2023 selesai.

Kabar keluarnya Marc Marquez dari Honda tentu saja membuat banyak pihak terkejut.

Baca Juga: Waspada! Cuaca Panas Ekstrem Sebabkan 3 Penyakit Kulit Ini Loh, Begini Cara Mengatasinya

Pasalnya, Marc Marquez selama ini telah memberikan banyak kemenangan saat melakukan balapan bersama Honda.

Mulai dari 6 kali juara dunia MotoGP, 5 kali triple crown, 59 kali kemenangan, 101 podium, dan 64 kali pole position.

Namun, melalui unggahan di akun instagram pribadinya, tak dipungkiri pula bahwa ada kesedihan tersendiri yang ia sampaikan ketika memberikan ucapan perpisahan dengan Honda.

"Saya ingin berbagi kepadamu pesan yang saya sampaikan kepada anggota tim saya. Saya tidak tahu memulai darimana, saya tidak tahu kalau ini benar atau salah, saya tidak tahu apakah ini terjadi di masa depan, saya tidak tahu ini akan baik-baik saja, tapi yang saya tahu, semuanya sudah kami capai bersama," ungkap Marc Marquez dalam unggahan Instagram Story.

Baca Juga: Mayat Pria Tanpa Identitas di Toilet Terminal Mangkang, Usia Diperkirakan 49 Tahun

Marc Marquez pun menyatakan bahwa kepergiannya dari Honda juga merupakan keputusan tersulit yang harus ia ambil.

"Tim saya selalu berada di hati, mereka yang selalu mendukung dan akan mendukung saya. Tapi satu hal yang jelas bagi saya, ingin mencoba menjadi pembalap terbaik di dunia lagi, dan untuk melakukan itu saya harus menikmatinya di atas motor," sambungnya dalam unggahan itu.

"Akhirnya, hati harus berbicara, seperti yang kau tahu, hubungan kami amat spesial, jadi saya harap arah kita bisa menyatu lagi," harapnya.

Di sisi lain, tak dapat dipungkiri pula bahwa kini Honda tengah bersiap dan mencari pengganti Marc Marquez di musim depan. ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI