Jadwal Perempat Final Arctic Open 2023, Wakil Indonesia Tersisa Ahsan/Hendra & Pram/Yere

Pasangan Ahsan/Hendra saat bertanding dengan wakil Korea Choi Sol Gyu/Kim Won Ho di Singapore Open 2023. (Sumber : PBSI)

Arctic Open 2023 memasuki babak perempat final, wakil Indonesia tersisa 2 pasangan ganda putra yang akan berebut tiket ke semifinal.

INFOSEMARANG.COM - Jadwal perempat final Arctic Open 2023, ada 2 wakil Indonesia yang akan bertanding. Keduanya merupakan pasangan ganda putra yang akan berjuang mendapatkan tiket ke semifinal.

Babak perempat final Arctic Open 2023 digelar pada Jumat 13 Oktober 2023 mulai pukul 22.00 WIB. Kedua wakil Indonesia akan bertanding di Court 3.

Baca Juga: MotoGP Indonesia: Drama Listrik Mati di Sirkuit Mandalika, Latihan Bebas Moto2 Langsung Dihentikan

Pasangan Pram/Yere akan berhadapan dengan wakil Malaysia, Man Wei Chong/Kai Wun Tee di match pertama. Ini akan menjadi pertemuan pertama kedua pasangan yang peringkat dunianya tak berbeda jauh.

Sementara itu, Ahsan/Hendra akan menghadapi wakil Republik Ceko, Ondrej Kral/Adam Mendrek. Jika dilihat dari peringkat dunia, The Daddies memiliki peluang untuk menang dari wakil Ceko di pertemuan pertama mereka ini.

Jadwal perempat final Arctic Open 2023

Court 3

Match 1: Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Man Wei Chong/Kai Wun Tee

Match 2: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Ondrej Kral/Adam Mendrek

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI