Leg Kedua Lawan Timnas Indonesia, Pelatih Brunei Menyerah Dapatkan Tiket Lolos ke Fase Grup Kualifikasi Piala Dunia 2026

Pelatih Timnas Brunei Darussalam, Mario Rivera menyerah membalikan keadaan di leg kedua lawan Indonesia. (Sumber : PSSI)

INFOSEMARANG.COM -- Pelatih timnas Brunei, Mario Rivera, mengakui ketidakmungkinan timnya untuk membalikkan keadaan dalam laga melawan Timnas Indonesia pada leg kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Hassanal Bolkiah, Bandar Seri Begawan, Selasa, 17 Oktober 2023.

Rivera, yang berasal dari Spanyol, menyatakan bahwa Brunei akan berusaha membalas kekalahan dari Indonesia pada laga tersebut.

Para pemain Brunei bertekad untuk mempersembahkan kemenangan kepada suporter tuan rumah.

Baca Juga: Video Detik-detik Kereta Api Argo Semeru yang Anjlok Diserempet KA Argo Wilis, Perekam: 'Astagfirullah!'

Namun, Rivera sadar bahwa peluang Brunei untuk membalikkan defisit 0-6 dari Timnas Indonesia sangatlah kecil.

Dalam pernyataannya kepada Borneo Bulletin, ia mengungkapkan, timnya secara realistis dalam posisi yang sangat dirugikan dengan defisit 6 gol.

"Kami tidak bisa mengatasi defisit 0-6, namun kami akan berusaha memenangkan pertandingan malam ini," katanya.

Rivera juga menekankan perbedaan situasi dengan leg pertama, di mana Brunei kini bermain di kandang sendiri.

Meskipun mereka berupaya untuk meraih kemenangan, meraih lebih dari enam gol dianggapnya tidak mungkin secara realistis.

Baca Juga: Kebakaran di Siger Bencah, Pengguna Jalan Waspada Asap Bikin Mata Pedih

Brunei harus mencapai kemenangan minimal tujuh gol tanpa balas melawan Timnas Indonesia jika ingin lolos ke babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Rivera merasa bahwa kondisi tersebut adalah hal yang sangat sulit terwujud.

Sementara itu, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae Yong, tampil percaya diri menghadapi laga kedua melawan Brunei. STY memastikan kesiapan Timnas Indonesia dalam meraih kemenangan.

“Kami dalam kondisi yang bagus dan fit. Kami akan melakukan yang terbaik untuk para pendukung di Indonesia, ataupun yang ada di Brunei,” kata Shin Tae-yong.

Pemenang pertandingan antara Indonesia dan Brunei akan mendapatkan tiket ke Grup F pada babak kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, bersama dengan Irak, Vietnam, dan Filipina.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI