Jojo berhasil naik podium di French Open 2023 setelah meraih gelar juara perdananya di turnamen bulutangkis Super 750.
INFOSEMARANG.COM - Jonatan Christie meraih gelar juara di French Open 2023 setelah mengalahkan wakil Tiongkok, Li Shi Feng, Minggu 29 Oktober 2023 malam.
Perjalanan yang tak mudah untuk Jojo menjadi juara, namun berhasil dilewati dengan baik hingga meraih gelar juara perdana untuk turnamen Super 750.
"Thank you GOD," tulis Jojo melalui unggahannya di Instagram, Minggu 29 Oktober 2023 malam.
Jojo juga menyematkan sebuah ayat dari kitab sebagai rasa syukur meraih gelar juara di French Open 2023.
Baca Juga: Ginting 3 Kali Kalah dari Weng Hong Yang, Nasib Tunggal Putra Makin Melempem?
Rekap pertandingan Jojo selama di French Open 2023, dimulai dari babak 32 besar melawan wakil Jepang Kenta Nishimoto. Jojo menang dengan skor 21-11 dan 21-19 atas Kenta.
Di babak 16 besar, Jojo bertemu dengan wakil Chinese Taipei, Li Chun-Yi, dengan skor kemenangan 21-14, 7-21 dan 21-11.
Melaju ke babak perempat final, Jojo kembali bertemu wakil Jepang, Kodai Naraoka, dengan skor 21-8 dan 25-23.
Semifinal French Open 2023, Jojo berhadapan dengan wakil Singapura, Loh Kean Yew. Ia menang dengan skor 21-18 dan 21-13.
Baca Juga: Hore! Jonatan Christie Juara Hong Kong Open 2023
Di final, ia menaklukan Li Shi Feng dengan skor 16-21, 21-15 dan 21-14.
Sementara itu, 1 wakil lainnya, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, meraih gelar runner up di French Open 2023.
***