Perempat Final Hylo Open 2023, Ada 3 Wakil Indonesia yang Akan Tanding

Pasangan ganda campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanton/Lisa Ayu Kusumawati, kalah dari pasangan tuan rumah rumah, Tseng Min Hao/Hsieh Pei Shan, di babak 16 besar Taipen Open 2023, Kamis 22 Juni 2023. (Sumber : PBSI)

Indonesia menyisakan 3 wakilnya di Hylo Open 2023 yang masih akan bertanding di babak perempat final Jumat hari ini, 3 November 2023.

INFOSEMARANG.COM - Jadwal babak perempat final Hylo Open 2023 di Jerman, Jumat 3 November 2023 mulai pukul 18.00 WIB. Akan ada 3 wakil Indonesia yang akan bertanding untuk berebut tiket ke semifinal.

Rehan/Ayu akan berhadapan dengan wakil Inggris, Callum/Estelle. Ini akan menjadi pertemuan perdana kedua wakil.

Lalu ada Apri/Fadia yang akan bertemu wakil Tiongkok, Li/Luo, yang akan menjadi pertemuan kedua bagi mereka. Apri/Fadia masih unggul 1-0 dari Li/Luo.

Terakhir yakni Dejan/Gloria yang akan bertemu wakil Hong Kong, Tang/Tse, untuk ketiga kalinya. Dari rekor pertemuan, Dejan/Gloria unggul 2-0 dari wakil Hong Kong.

Baca Juga: Kevin Sanjaya/Rahmat Hidayat Siap Debut di Korea Masters 2023, Good Bye Minions?

Jadwal perempat final Hylo Open 2023

Court 1

Match 3: Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati vs Callum Hemming/Estelle Van Leeuwen

Match 5: Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Li Yi Jing/Luo Xu Min

Court 2

Match 3: Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja vs Tang Chun Man/Tse Ying Suet

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI