Statistik PSM Makassar vs Persija Jakarta BRI Liga 1, Jumat, 3 November 2023 Pukul 19.00 WIB

Galuh Prakasa
Jumat 03 November 2023, 14:41 WIB
PSM Makassar vs Persija Jakarta, Jumat, 3 November 2023, kick off 19.00 WIB. (Sumber : vidio.com)

PSM Makassar vs Persija Jakarta, Jumat, 3 November 2023, kick off 19.00 WIB. (Sumber : vidio.com)

INFOSEMARANG.COM -- Laga bergengsi BRI Liga 1 2023-2024 akan digelar di Stadion BJ. Habibie, Parepare, Jumat, 3 November 2023, kick off 19.00 WIB. PSM Makassar sebagai tuan rumah akan menjamu Persija Jakarta.

Sepanjang beberapa laga terakhir, baik PSM maupun Persija belum menunjukkan konsistensi yang diharapkan dari tim-tim besar.

Juku Eja, julukan PSM Makassar, baru berhasil meraih tiga kemenangan dari sepuluh pertandingan terakhir, dengan lima pertandingan berakhir dengan kekalahan dan sisanya berimbang.

Baca Juga: PSS Sleman vs Bali United BRI Liga 1: Statistik, Head to Head, Prediksi Pemain, dan Link Live Streaming Vidio.com

Walaupun begitu, PSM memiliki motivasi tambahan untuk meraih kemenangan pada laga penting ini.

Mereka akan tampil di hadapan suporter setia mereka, dan pelatih PSM, Bernardo Tavares, bertekad keras untuk merayakan ulang tahun klub yang ke-108 ini dengan tiga poin penting.

"Selamat ulang tahun PSM Makassar ke 108 tahun. Suporter datang memenuhi stadion, sehingga bisa merayakan ulang tahun PSM ke-108," kata Tavares.

Sementara itu, situasi Persija Jakarta juga tidak lebih baik. Macan Kemayoran, julukan mereka, datang ke laga ini dalam kondisi kurang memuaskan.

Persija belum meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhir mereka, dan bahkan kesulitan meraih kemenangan di kandang sendiri.

Dalam hal posisi di klasemen, Persija Jakarta saat ini berada di bawah PSM, menduduki peringkat 13 dengan 20 poin, sedangkan PSM berada di peringkat 12 dengan 22 poin.

Baca Juga: Poster Drama Terbaru Ji Chang Wook Curi Perhatian, Bakal Adu Akting dengan Shin Hye Sun di "Welcome to Damdal-ri" Bulan Depan

Pelatih Persija, Thomas Doll, berharap timnya akan tampil maksimal dalam laga ini, meski persiapan mereka terbilang kurang optimal.

"Tidak ada yang spesial karena jedanya sangat pendek antara pekan ini dengan dua pertandingan selanjutnya. Jadi kami banyak latihan pemulihan dan membagi tim menjadi dua grup seperti biasa," ujar Thomas Doll.

"Besok saya harap kami bisa menunjukkan reaksi setelah pertandingan melawan Semarang. Saya harap pemain memiliki power di lapangan untuk merubah posisi kami saat ini," tambahnya.

Head to Head PSM Makassar vs Persija Jakarta

Catatan Pertemuan Terakhir antara PSM Makassar dan Persija Jakarta:
- 03/07/2023: Persija 1-1 PSM
- 25/01/2023: Persija 4-2 PSM
- 05/08/2022: PSM 1-1 Persija
- 21/03/2022: Persija 3-1 PSM
- 07/12/2021: PSM 0-3 Persija

Catatan Pertandingan Terakhir PSM Makassar:
- 05/10/2023: PSM 0-5 Sabah FC
- 08/10/2023: PSM 0-2 Madura United
- 20/10/2023: PSM 3-0 Arema FC
- 25/10/2023: PSM 3-1 Hougang United FC
- 30/10/2023: RANS Nusantara FC 1-1 PSM

Catatan Pertandingan Terakhir Persija Jakarta:
- 24/09/2023: Persija 1-1 Bali United
- 30/09/2023: Persis Solo 2-2 Persija
- 07/10/2023: Persija 1-1 Barito Putera
- 22/10/2023: Persija 1-2 RANS Nusantara
- 29/10/2023: PSIS Semarang 2-1 Persija

Baca Juga: Perempat Final Hylo Open 2023, Ada 3 Wakil Indonesia yang Akan Tanding

Prediksi Susunan Pemain

PSM Makassar (3-5-2): Reza Arya; Daffa Salman, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar; Dzaky Asraf, Ananda Raehan, Muhammad Arfan, Kenzo Nambu, Yance Sayuri; Adilson Silva, Everton Nascimento.
Pelatih: Bernardo Tavares.

Persija Jakarta (3-4-2-1): Andritany Ardhiyasa; Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, Hansamu Yama; Rio Fahmi, Hanif Sjahbandi, Maciej Gajos, Firza Andika; Riko Simanjuntak, Witan Sulaeman; Ryo Matsumura.
Pelatih: Thomas Doll.

Baca Juga: BREAKING: Anggota BPK Sekaligus Pemilik Klub Liga 1 Achsanul Qosasi Ditangkap KPK Atas Dugaan Korupsi Menara BTS 4G

Link Live Streaming PSM Makassar vs Persija Jakarta

Laga PSM Makassar vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion BJ. Habibie, Parepare, Jumat, 3 November 2023, kick off 19.00 WIB.

Pertandingan disiarkan secara langsung melalui stasiun televisi Indosiar atau melalui link vidio.com akun premium berikut:

https://www.vidio.com/live/13558-bri-liga-1?schedule_id=3044350

Siapa satu di antara PSM Makassar dan Persija Jakarta yang mampu mengatasi tren buruk mereka? Saksikan pertandingannya nanti malam.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)