H-2 Indonesia vs Ekuador Piala Dunia U-17 2023, Gelandang Nabil Asyura Ngaku Siap Mental Hadapi Lawan di Grup A

Galuh Prakasa
Rabu 08 November 2023, 15:22 WIB
H-2 Indonesia vs Ekuador Piala Dunia U-17 2023. (Sumber : PSSI)

H-2 Indonesia vs Ekuador Piala Dunia U-17 2023. (Sumber : PSSI)

INFOSEMARANG.COM -- Piala Dunia U-17 2023 segera berlangsung dengan pertandingan perdana Indonesia menghadapi Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, pada Jumat, 10 November.

Pelatih tim U-17 Indonesia, Bima Sakti, berharap agar pemainnya bermain tanpa tekanan dan tanpa menetapkan target yang terlalu tinggi di Piala Dunia U-17 2023.

Tim Indonesia berada di Grup A bersama Ekuador, Panama, dan Maroko.

"Yang pasti saya tidak mau terlalu membebani pemain. Yang pasti mereka juga sadar ini kesempatan yang langka," ungkap Bima Sakti saat sesi latihan di Lapangan A, komplek Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, pada Selasa, 7 November 2023.

Baca Juga: 5 Alasan Kenapa Kamu Harus Nonton Film Serial Gadis Kretek

Indonesia perlu meraih peringkat pertama, runner-up, atau menjadi salah satu tim peringkat ketiga terbaik dari empat kuota yang ada untuk melangkah ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023.

"Mereka sudah tahu tugas dan tanggung jawab. Selalu fokus dalam setiap pertandingan dan siap memberikan yang terbaik," tambah Bima Sakti.

Sementara itu, gelandang Nabil Asyura menyatakan bahwa dirinya dan timnya telah mempersiapkan diri dengan baik untuk turnamen bergengsi ini.

Nabil mengungkapkan saat ini Garuda Muda tengah mematangkan strategi dan berlatih taktikal untuk menghadapi Equador.

Sementara untuk chemistry antar pemain, dia menilai timnya telah memiliki kekompakan yang baik sebagai satu kesatuan tim.

Baca Juga: Krisis Gaza: Pasukan Israel Memasuki Wilayah Pusat Kota, Tank Bersiap di Perbatasan

Pemain dari Persija Jakarta ini juga mengakui bahwa Ekuador adalah tim yang kuat.

Meski demikian, Nabil mewakili punggawan Timnas U-17 berjanji akan berjuang keras untuk meraih kemenangan dalam pertandingan tersebut.

"Insya Allah mental kami sudah tidak ada masalah menghadapi lawan-lawan di grup A. Untuk itu kami juga mohon doa dan dukungannya kepada suporter Indonesia untuk dapat memenuhi Stadion saat kita bertanding. Itu menjadi tambahan motivasi kita agar dapat meraih hasil terbaik dan mencatatkan sejarah baru buat Indonesia," ungkapnya.

Setelah menghadapi Ekuador, Indonesia akan bertemu Panama pada 13 November 2023, diikuti oleh pertandingan melawan Maroko tiga hari kemudian. Kedua pertandingan ini juga akan diadakan di Stadion GBT.

Baca Juga: Tak Beradab! Pasien Koma Ini Malah Dijadikan Konten Bercandaan oleh Perawat Puskesmas

Daftar Pemain Tim Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

  • Kiper: Ikram Algiffari (PPLP Sumbar), Andrika Fathir (Borneo FC), Rifky Tofani (PPOP DKI Jakarta).

  • Belakang: Rizdjar Nurviat (Borneo FC), Tonci Ramandei (PPLP Papua), Mohamad Andre (Bali United), Welberlieskott Jardim (Sao Paulo), Sultan Zaky (PSM Makassar), Habil Abdillah (PPLP Jateng), M Iqbal Gwijangge (Barito Putera).

  • Tengah: Achmad Zidan (PSS Sleman), Mokhamad Hanif (Cipta Cendekia), Figo Dennis (Persija Jakarta), Muhammad Kafiatur (Dewa United), Ji Da Bin (ASIOP), Amar Brkic (TSG 1899 Hoffenheim), M. Riski Afrisal (Madura United), M. Nabil Asyura (Persija Jakarta), Jehan Pahlevi (Persija Jakarta).

  • Depan: Arkhan Kaka (Persis Solo), M. Aulia Rahman (Persita Tangerang).

Jadwal Pertandingan Tim Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

  • Jumat, 10 November 2023
    - Indonesia Vs Ekuador
    - Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur
    - Pukul 19.00 WIB

  • Senin, 13 November 2023
    - Indonesia Vs Panama
    - Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur
    - Pukul 19.00 WIB

  • Kamis, 16 November 2023
    - Maroko Vs Indonesia
    - Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur
    - Pukul 19.00 WIB

(*)

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)