Tingkatkan Daya Tampung Siswa, Pemprov Jateng Tambah Sekolah SMA di Surakarta

Sakti Setiawan
Senin 03 Juni 2024, 16:17 WIB
Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana saat peresmian SMA Negeri 9 Surakarta. (Sumber:  | Foto: dok Humas Jateng.)

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana saat peresmian SMA Negeri 9 Surakarta. (Sumber: | Foto: dok Humas Jateng.)

SURAKARTA, AYOSEMARANG.COM - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah menambah layanan pendidikan SMA supaya mampu meningkatkan daya tampung peserta didik di wilayahnya.

Penambahan itu ditandai dengan diresmikannya SMA Negeri 9 Surakarta yang berlokasi di Kelurahan Mojo, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta pada Senin, 3 Juni 2024.

"Selama ini tidak ada SMA negeri yang ada di Kecamatan Pasar Kliwon, sehingga dengan keberadaan SMA 9 ini, tentunya menjadi suatu kebahagiaan bagi para orang tuanya,” kata Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana usai melakukan peresmian sekolah tersebut.

Dengan didirikannya sekolah tersebut, calon peserta didik di Kecamatan Pasar Kliwon kini bisa lebih mudah mendaftar sekolah negeri. Sebelumnya, mereka harus bersaing dengan calon peserta didik di kecamatan lain karena belum ada sekolah di zonasinya.

Usai diresmikan, Nana mengatakan, infrastruktur gedung serta sarana prasarana pendukung akan terus ditingkatkan. Pemprov masih mengalokasikan anggaran untuk keperluan tersebut tahun depan.

Dikatakan Nana, pendirian SMA Negeri 9 ini merupakan kolaborasi Pemprov Jateng dengan Pemkot Surakarta. Lahan SMA N 9 ini merupakan hibah dari Pemkot Surakarta, yang dulunya merupakan SD Mojo.

Kolaborasi Pemprov dan Pemerintah kabupaten/kota seperti ini juga sudah dilakukan di Kabupaten Banjarnegara dan Banyumas, dengan hadirnya SMK Negeri Pagentan Banjarnegara, dan SMK Negeri Lumbir, Kabupaten Banyumas.

Sinergi memberi layanan dasar sektor pendidikan, dilakukan dengan hibah lahan dari pemkot/pemkab untuk dibangun Unit Sekolah Baru (USB) Jenjang Pendidikan Menengah.

Selain SMA dan SMK, Pemprov Jateng juga telah menyelesaikan USB untuk Sekolah Luar Biasa (SLB). Yakni di SLB Negeri Randublatung, Blora dan SLB N 1 Demak.

Setelah di Kota Solo, proses pembangunan USB sedang berlangsung dengan Pemkot Tegal, Pemkab Wonosobo, dan Pemkab Banyumas. Upaya ini adalah wujud Pemprov Jateng agar layanan pendidikan merata di setiap wilayah.

Adapun saat ini, Jawa Tengah memiliki 362 SMA negeri dan 239 SMK negeri. Kemudian untuk SLB terdapat 41 sekolah tersebar di Jateng.

Sebagai informasi, Pemprov Jateng menyediakan sebanyak 225.230 kursi untuk Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2024/2025. Kuota untuk calon PDB SMA dan SMK tahun ini meningkat dibanding tahun 2023/2024 sebesar 225.071 kursi.

Wakil Walikota Surakarta, Teguh Prakoso menyampaikan, SMA N 9 Surakarta baru menerima satu angkatan, yakni angkatan tahun ajaran 2023/2024. Karenanya, ke depan masih dibutuhkan penambahan kelas, beserta sarana dan prasarananya. ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis18 Oktober 2024, 12:00 WIB

Pabrik Pakan Ternak Terbesar di Indonesia Buka Pabrik Kelima di Purwodadi

Pabrik baru ini memiliki kapasitas produksi hingga 15.000 ton per bulan, berkontribusi pada pertumbuhan De Heus secara keseluruhan.

De Heus membuka pabrik kelimanya di Purwodadi, Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya17 Oktober 2024, 19:39 WIB

Peternakan Terpadu Di Gunungpati Semarang kembangbiakan Sapi Wagyu

Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu mengunjungi peternakan terpadu Jatirejo Farm untuk melihat secara langsung pengembangbiakan sapi wagyu.
Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu mengunjungi peternakan terpadu Jatirejo Farm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan17 Oktober 2024, 17:40 WIB

Kepemimpinan Romo Sastra, Membangun Manusia Sekaligus Budayanya

SCU mengenang dan secara kritis merefleksikan karya-karya Prof. Dr. M. Sastrapratedja
Gelar wicara bertajuk  Kemanusiaan dan Kebudayaan: Kepemimpinan Prof. Dr. M. Sastrapratedja. (Sumber:  | Foto: dok)
Umum17 Oktober 2024, 17:37 WIB

Optimalkan Potensi PAD, Pemprov Jateng akan Pungut Pajak Alat Berat

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah bersiap memungut Pajak Alat Berat atau PAB, untuk mengoptimalkan pendapatan asli daerah.
Sosialisasi PAB, di Ruang Rapat Bapenda Jateng, Kamis 17 Oktober 2024.
 (Sumber:  | Foto: dok Humas Jateng.)
Pendidikan17 Oktober 2024, 17:18 WIB

Tiga Mahasiswi UNNES Magang di KBRI Manila Berkat Keterampilan Menari

Tiga mahasiswi Program Studi Pendidikan Seni Tari, Fakultas Bahasa dan Seni (FBS UNNESmendapat kesempatan untuk magang di KBRI Manila.

Tiga mahasiswi Program Studi Pendidikan Seni Tari FBS UNNES mendapat kesempatan untuk magang di KBRI Manila. (Sumber:  | Foto: dok)
Umum17 Oktober 2024, 09:00 WIB

Jelang Penetapan Upah Minimum 2025, Pj Gubernur Jateng Serap Aspirasi Buruh dan Pengusaha

Dialog tersebut merupakan upaya menyerap aspirasi sebagai persiapan penetapan upah minimum tahun 2025.
PJ Gubernur Jateng Nana Sudjana berdialog dengan perwakilan buruh, serikat pekerja,  serta pengusaha. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 Oktober 2024, 08:59 WIB

Jelang Penetapan UMP, Ini yang Dilakukan Pemprov Jateng

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana berdialog dengan perwakilan buruh, serikat pekerja, serta pengusaha di Front One HK Resort
PJ Gubernur Jateng Nana Sudjana berdialog dengan perwakilan buruh, serikat pekerja,  serta pengusaha. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya16 Oktober 2024, 18:40 WIB

Padi Varietas Biosalin Hasil Kolaborasi BRIN dan Pemkot Semarang Siap Dipanen

Padi Biosalin merupakan varietas padi yang dirancang untuk beradaptasi dengan kondisi lahan pesisir, di mana kadar garam dalam tanah cukup tinggi.
Wali kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu meninjau perkembangan padi varietas biosalin. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis16 Oktober 2024, 17:18 WIB

Komitmen Jaga Integritas, Bank Mandiri Gencarkan Kampanye Pemrosesan Data Pribadi

Bank Mandiri mempertegas komitmennya dalam menjaga keamanan dan kenyamanan nasabah dengan meluncurkan kampanye pemrosesan data pribadi.
Bank Mandiri menjaga keamanan data pribadi. (Sumber:  | Foto: Dok Bank Mandiri.)
Pendidikan16 Oktober 2024, 13:16 WIB

Kolaborasi Unnes dan JVIC China, Bangun Jembatan Budaya Lewat Pertukaran Mahasiswa

Kolaborasi ini dinilai sebagai langkah penting untuk memperkuat pendidikan lintas budaya dan pertukaran akademik.
Unnes me-launching Zheng He College kolaborasi dengan Jiangsu Vocational Institute of Commerce (JVIC) China. (Sumber:  | Foto: Sakti)