Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Sakti Setiawan
Senin 04 November 2024, 11:55 WIB
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber: | Foto: dok)

SEMARANG, INFOSEMARANG.COM - Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024 yang diselenggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbudristek dan Badan Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI) di Sirkuit Carnaval Ancol (Jakarta International E-Prix Circuit) Jakarta tanggal 5 - 10 Oktober 2024.

Di ajang kejuaraan tingkat nasional KMHE 2024, tim Antawirya berhasil meraih juara 1 (satu) kategori Urban Kelas Motor Pembakaran Dalam Gasoline, untuk Antawirya “Gentayu” dan juara 2 (dua) kategori Prototype Kelas Motor Listrik untuk Antawirya “Rondhan".

General Manager tim Antawirya UNDIP, Zarir Athaullah mengungkapkan perasaan penuh syukur dan bangga atas pencapaian yang diperoleh tim Antawirya pada event KMHE 2024.

“Kami merasa sangat bangga dan bersyukur atas pencapaian yang luar biasa ini. Meraih Juara 1 (satu) di kategori Urban dan Juara 2 (dua) di kategori prototipe merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi seluruh anggota tim. Saat mendengar pengumuman kemenangan, kami merasakan kebahagiaan dan kepuasan yang mendalam,” ucap Zarir.

Ia mengatakan setiap anggota tim Antawirya turut berkontribusi dalam mencurahkan ide dan tenaga.

“Ini adalah bukti nyata bahwa usaha dan semangat kami untuk berinovasi dalam kendaraan hemat energi benar-benar membuahkan hasil. Selain itu, keberhasilan ini juga semakin memotivasi kami untuk terus maju dan berusaha lebih keras di kompetisi selanjutnya,” ujarnya.

Zarir juga menyebutkan bahwa kesuksesan yang diraih tim Antawirya tidak terlepas dari dukungan penuh dari UNDIP yang selama ini selalu mengapresiasi inovasi dari tim Antawirya. “Pastinya karena support dari UNDIP yang membawa kami sampai menjadi juara. Begitu pula dengan adanya semangat dari tim yang ingin membanggakan almamater kami yaitu Universitas Diponegoro yang menjadikan kesuksesan dalam perlombaan kali ini,” jelas Zarir.

Menurutnya saat berpartisipasi dalam berbagai kompetisi di tingkat nasional dan internasional memberikan dorongan untuk terus berinovasi dan meningkatkan kemampuan.

“Melalui kolaborasi dengan tim dan berbagi pengalaman, kami percaya bahwa semangat untuk terus berinovasi dan bersaing adalah kunci untuk mencapai keberhasilan di masa depan,” ungkap Zarir.

Untuk diketahui Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) sebagai ajang talenta di bidang sains, riset, dan inovasi yang diselenggarakan BPTI/Puspresnas untuk jenjang pendidikan tinggi.

Dalam kompetisi KMHE Tahun 2024 ini diikuti oleh 93 tim yang terdiri dari 643 mahasiswa dan 93 dosen pembimbing dari 65 perguruan tinggi di Indonesia yang berpartisipasi dengan semangat kolaborasi positif.

Menariknya lagi kedua mobil dari tim Antawirya yakni Gentayu dan Rondhan turut dipajang pada booth pameran produk inovasi teknologi UNDIP saat gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di Muladi Dome tanggal 23 – 27 Oktober lalu.

Diharapkan dengan menampilkan kedua prototype mobil tersebut dapat dikenal pengunjung maupun masyarakat umum sebagai produk inovasi teknologi otomotif ramah lingkungan sekaligus kendaraan hemat energi melalui hasil riset oleh tim mahasiswa dan dosen UNDIP yang telah dibuktikan dengan pencapaian prestasi-prestasi membanggakan di berbagai kompetisi baik nasional maupun internasional. ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)