Rangking Meningkat Pesat 5 Tahun Terakhir, Undip Raih Penghargaan Internasional

Sakti Setiawan
Jumat 08 November 2024, 11:47 WIB
Undip mendapat penghargaan dalam kategori Performance Improvement. (Sumber:  | Foto: dok)

Undip mendapat penghargaan dalam kategori Performance Improvement. (Sumber: | Foto: dok)

SEMARANG, INFOSEMARANG.COM- Di panggung QS Higher Ed Summit: Asia Pacific 2024 di Macau University of Science and Technology, pada Kamis 7 November 2024, Universitas Diponegoro (Undip) mendapat penghargaan dalam kategori Performance Improvement. Pada kesempatan ini, Undip bersanding dengan universitas bergensi di dunia yang juga mendapat penghargaan seperti NTU dan NUS dari Singapura untuk kategori lain.

Penghargaan ini diberikan secara langsung oleh Jessica Turner, CEO QS Quacquarelli Symonds kepada Wakil Rektor IV UNDIP, Wijayanto, PhD, di hadapan peserta dari berbagai belahan dunia.

Dalam kategori penghargaan ini UNDIP menunjukkan performa peningkatan peringkat paling pesat dan konsisten dalam 5 tahun terakhir dari peringkat #241 di tahun 2021 menjadi #134 di QS World University Rankings: Asia 2025. Sementara pada kategori QS South Eastern Asia University Rankings 2025, UNDIP berada di peringkat ke-31 universitas terbaik di Asia Tenggara.

Rektor Universitas Diponegoro, Prof. Dr. Suharnomo, S.E., M.Si., menyampaikan terima kasih kepada dosen, tendik, mahasiswa dan semua pihak yang turut berkontribusi atas prestasi yang telah dicapai. Hasil pemeringkatan tersebut merupakan kerja bersama dari seluruh jajaran di Universitas Diponegoro, termasuk alumni yang turut memberikan sumbangsih.

''Rekognisi internasional ini memacu kami untuk terus berbenah dan meningkatkan kualitas akademik dan lulusan, publikasi, dan jejaring penelitian dengan para peneliti luar negeri sebagai upaya mengimplementasikan visi Undip menjadi universitas riset yang unggul serta mewujudkan Undip menjadi universitas berkelas dunia (World Class University). Undip terus mendukung upaya-upaya dalam rangka peningkatan reputasi pada tataran Global, Asia dan juga Asia Tenggara,” kata Prof Suharnomo.

Sementara itu Warek IV, Wijayanto PhD menyampaikan kegembiraan atas hasil kerja keras UNDIP selama 5 tahun terakhir. “Kami bangga mendapat penghargaan di panggung dunia bersama dengan kampus besar seperti NTU dan NUS. Semoga ini menjadi milestone penting untuk semakin meningkatkan visibility Undip di ranah global dan semakin meningkatkan rangking universitas ke depan,” ujar Wijayanto.

Quacquarelli Symonds World University Rankings (QS WUR) merupakan lembaga pemeringkatan institusi pendidikan tinggi tingkat dunia. Dalam QS World University Rankings 2025: Top Global Universities menilai 1.500 institusi dari 105 negara di dunia. (Ut-media relations). ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)