Ternyata Ini Asal-Usul Kata 'Argo' Dalam Nama Kereta Api, Ada Hubungannya dengan Jawa Kuno

Asal-Usul Kata 'Argo' Dalam Nama Kereta Api (Sumber : Instagram @Sahabatkeretaapi)

INFOSEMARANG.COM -- Tentu Anda sudah tidak asing dengan kata "Argo", kata yang terdapat pada nama-nama kereta api milik PT Kereta Api Indonesia (Persero).

Tahukah Anda bahwa kata Argo tersebut berasal dari bahasa Jawa Kuno?

Dalam bahasa Jawa Kuno, kata Argo memiliki arti gunung. Sehingga tidka heran sebagian besar nama KA dengan kata Argo akan diikuti oleh nama gunung yang ada di Indonesia.

Baca Juga: Kronologi Festival di Bandung Batal, Uang Ditilap Oknum Panitiia Hingga Tidak Bisa Bayar Vendor

Seperti misalnya Argo Bromo Anggrek, Argo Semeru, Argo Wilis, Argo Muria, Argo Lawu dan Argo Merbabu. Namun jika diperhatikan lebih seksama, memang tidak semua nama kereta yang diawali kata Argo akan diikuti dengan nama gunung.

DI samping itu, kereta-kereta yang memiliki awalan kata Argo umumnya memiliki waktu tempuh yang lebih cepat, atau stasiun pemberhentiannya lebih sedikit ketimbang KA lainnya di rute atau relasi yang sama.

Selain itu, kereta-kereta Argo dulunya disematkan pada kereta dengan layanan eksekutif yang juga menjadi kelas layanan tertinggi KAI. Namun kini ada pula beberapa KA dengan awalan Argo yang punya layanan kelas campuran yakni Argo Parahyangan dan Argo Cheribon.

Baca Juga: G-Dragon Penuhi Panggilan Polisi untuk Pemeriksaan Kasus Narkoba

Seperti yang diketahui, bahwa kata Argo pada KA tersebut tidak diikuti oleh nama gunung, termasuk Argo Dwipangga.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI