Polisi Amankan Komplotan Maling Knalpot Ambulans di Kabupaten Semarang

Jeanne Pita W
Sabtu 18 November 2023, 19:00 WIB
Komplotan maling knalpot ambulans di Kabupaten Semarang diamankan polisi (sumber: instagram.com/ambarawa_terkini)

Komplotan maling knalpot ambulans di Kabupaten Semarang diamankan polisi (sumber: instagram.com/ambarawa_terkini)

INFOSEMARANG.COM -- Polres Semarang berhasil mengamankan sebuah komplotan maling knalpot ambulans yang selama ini telah melancarkan operasinya secara terorganisir.

Komplotan spesialis pencuri knalpot ambulans ini berjumlah tiga orang. Ketiganya yakni, SH (53) warga Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, CD (43) warga Kecamatan Jambu, Kabupaten Semarang, dan HS (31) warga Kecamatan Tegowanu, Kabupaten Grobogan.

Kapolres Semarang, AKBP Achmad Oka Mahendra mengungkapkan bahwa saat diamankan para pelaku tengah melancarkan aksinya di wilayah Lingkar Ngrawan Lor, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang pada Kamis, 16 November 2023 sekitar pukul 18.45 WIB.

Baca Juga: Separuh Jalan Tertutup! Viral Video Truk Terguling di Tanjakan Trangkil Semarang, Begini Kondisi TKP saat Ini

Saat melakukan aksinya para pelaku ini diketahui oleh warga, dan saat yang bersamaan unit Patroli Polsek Bawen yang sedang melaksanakan giat patroli arus jam bubaran pegawai pabrik juga tengah melakukan tugasnya. Sehingga, kejadian itu langsung bisa ditangani dan pelaku berhasil diamankan,” ujarnya pada Jumat (17/11/2023).

Di sisi lain, Kasat Reskrim Polres Semarang, AKP M. Aditya Perdana menjelaskan bahwa para pelaku ini biasanya melancarkan aksinya dengan modus meminta tolong pihak ambulans untuk menjemput seorang pasien.

“Peran dari ketiga tersangka ini berbeda-beda, SH dan CD sebagai pencari korban atau ambulans untuk dimintai tolong. Kemudian SH dan CD membawa ambulance beserta drivernya ke daerah Pasar Sapi Bawen. Sesampainya di Pasar Sapi, kedua pelaku mengajak driver untuk berhenti makan. Saat makan CD beralasan meminjam ambulans untuk menjemput pasien di daerah Karangjati, dengan jaminan SH ditinggal bersama driver ambulans itu,” jelas Kasat Reskrim.

Baca Juga: Viral Seleb TikTok VK Jadi Tersangka, Buntut Parodikan FTV dengan Judul "Jasa Bikin Anak Keliling" Pakai Logo Indosiar

Usai ambulans berhasil di bawa oleh CD, salah satu rekannya yakni HS pun telah menunggu di daerah Ngrawan.

Ambulans yang berhasil di bawa oleh CD tersebut tiba di daerah Ngrawan sekitar pukul 18.40 WIB dan HS pun langsung mengeksekusi untuk melakukan pencopotan katalis.

Setelah sampai di daerah Ngrawan, CD menyerahkan ambulance tersebut untuk dieksekusi katalis knalpotnya oleh HS,” tambahnya.

Namun aksi komplotan ini terungkap dan diketahui warga sebelum mereka berhasil melepas katalis pada knalpot ambulans tersbut.

Baca Juga: Waduh! Sosok Ini Minta Uang Donasi Rumah untuk Gala Sky Dikembalikan, Apa Penyebabnya?

"Namun belum sempat selesai melepas katalis knalpot, aksi kedua pelaku sudah diketahui warga," kata Sementara itu, Kasat Reskrim Polres Semarang, AKP M Aditya Perdana.

Berdasarkan informasi dari warga yang dilansir dari @ambarawa_terkini, ambulans yang kini ditemukan warga tersebut merupakan ambulans kelima.

Dalam video dan foto yang beredar, para pelaku tampak babak belur diduga dipukuli oleh warga yang berusaha menangkap para pelau tersebut.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)
Semarang Raya25 Maret 2025, 14:33 WIB

Puncak Penumpang Kereta Api di Daop IV Semarang Diprediksi H-2 Lebaran 2025

Diprediksi jumlah kedatangan penumpang tertinggi selama masa arus mudik akan terjadi pada Sabtu, 29 Maret 2025 atau H-2 dengan jumlah lebih dari 28 ribu penumpang.
Penumpang tiba di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng. (Sumber:  | Foto: Sakti)