Kebakaran di Ambarawa, 13 Rumah Habis Dilalap Si Jago Merah, Diduga Penyebab Berasal dari Lilin Saat Mati Lampu

penampakan kebakaran di Ambarawa (Sumber : instagram @ambarawa_terkini)

INFOSEMARANG.COM - Sabtu, 18 November 2023 pukul 20.00 WIB telah terjadi kebakaran di Ambarawa, tepatnya di Dusun Jangglengan, Desa Dadapauam, Kecamatan Suruh, Kabupaten Semarang.

Dalam insiden kebakaran itu, disebutkan 13 rumah dilalap si jago merah hingga tak bersisa.

Akibatnya, sebanyak 8 KK harus rela kehilangan rumah dan tempat tinggal mereka.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Kota Semarang 19 November 2023, Jelang Sore Makin Berawan, Apakah Malam Akan Hujan?

Melansir @ambarawa_terkini , kejadian bermula pada saat listrik padam.

Diduga kuat penyebab api berasal dari lilin yang dinyalakan di salah satu rumah warga.

Setelah melihat api mulai membesar, saksi pertama saat itu meminta pertolongan warga lainnnya.

Baca Juga: Sosok Ini Ungkap Bukti Chat Shintia Indah Permatasari, Diduga Tertekan Oleh Kondisi Keluarganya?

Dari sana, warga bergotong royong untuk memadamkan api dan menghubungi pohak Damkar Tengaran.

Namun, karena jarak rumah satu dan lainnya cukup dekat si jago merah dengan cepat menyapu bersih 13 rumah.

Beruntung, dalam insiden kebakaran di Ambarawa ini lantaran penghuni masih banyak yang berada di luar rumah dan bekerja.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI