Peralihan Musim, Semarang Waspada Lonjakan Kasus Diare

Galuh Prakasa
Selasa 21 November 2023, 14:59 WIB
Memasuki peralihan musim, RSUD KRMT Wongsonegoro Semarang antisipasi potensi lonjakan kasus diare dan penyakit musiman selama musim pancaroba (Sumber : pexels.com)

Memasuki peralihan musim, RSUD KRMT Wongsonegoro Semarang antisipasi potensi lonjakan kasus diare dan penyakit musiman selama musim pancaroba (Sumber : pexels.com)

INFOSEMARANG.COM -- Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) KRMT Wongsonegoro Semarang, atau RSWN, tengah memantau potensi lonjakan kasus diare seiring dengan pergantian musim atau pancaroba, yang ditandai dengan intensitas hujan yang bervariasi.

Direktur RSWN Semarang, Dokter Eko Krisnarto, Sp.KK, menyampaikan kewaspadaan terhadap potensi lonjakan kasus diare seiring dengan awal musim hujan.

Meski belum terlihat lonjakan kasus diare hingga saat ini, namun berdasarkan pengalaman, kasus diare seringkali muncul saat memasuki musim hujan.

Baca Juga: China Masters 2023: Ana/Tiwi Walkover, Apri/Fadia Bakal Lawan Margot Lambert/Anne Tran di 16 Besar

"Belum mulai (lonjakan kasus diare), ini kami memprediksi. Begitu ada gejala penyakit diare, diprediksikan musimnya (saat) hujan. Di samping itu, kami selalu menyiapkan antisipasi untuk kasus DBD," kata Eko dikutip dari Antara.

Ia menambahkan bahwa pada musim kemarau sebelumnya, dengan paparan sinar matahari yang intens, banyak kasus Infeksi Saluran Pernafasan Akut (ISPA) terjadi.

Namun, dalam seminggu terakhir, jumlah kasus ISPA sudah mulai berkurang.

"Kemarin ruang selalu penuh, biasanya diagnosisnya dari hasil observasi (mengalami) panas, demam, gangguan ISPA, termasuk anak-anak. Ini mulai masuk penyakit diare. Kalau musim begini mengalami peningkatan," ujarnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Kesehatan Kota Semarang, Dokter M Abdul Hakam, menjelaskan bahwa selama pancaroba, tubuh cenderung mengalami perubahan respons, termasuk penurunan imunitas tubuh.

Baca Juga: Kerangka Tulang Manusia Ditemukan Warga di Lereng Gunung Ungaran, Warganet Sayangkan Hal Ini: Kenapa Enggak...

Ini berpotensi meningkatkan risiko infeksi atau penyakit lain akibat perubahan cuaca.

Beberapa penyakit yang sering muncul pada masa pancaroba termasuk DBD, ISPA (seperti bronkhitis, pilek, influenza, batuk), dan diare.

Dokter Abdul Hakam mengingatkan pentingnya upaya pencegahan, seperti menjaga pola hidup sehat, istirahat cukup, konsumsi makanan bergizi, dan rutin berolahraga.

"Juga jangan lupa mengkonsumsi vitamin C yang cukup dan terpenuhi dan nutrisi seimbang. Terpenting, jaga lingkungan tetap bersih dengan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) dan 3M plus untuk pencegahan penyakit yang disebabkan oleh nyamuk," katanya.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis20 November 2024, 17:03 WIB

Ekonom Bank Mandiri Optimistis Ekonomi Indonesia Tetap Solid di Tengah Dinamika Global

Ekonomi nasional diproyeksikan akan tetap menunjukkan kinerja positif, didukung oleh stabilitas makroekonomi yang terjaga.
Event Mandiri Macro and Market Brief Road to Mandiri Investment Forum 2025 di Jakarta, Rabu 20 November 2024.
 (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri.)
Semarang Raya19 November 2024, 15:45 WIB

Semarang Raih Dua Penghargaan Daerah Tertib Ukur dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag

Selama dua tahun berturut-turut, Kota Semarang meraih penghargaan sebagai daerah tertib ukur.
Pemkot Semarang meraih dua kategori penghargaan sebagai Daerah Tertib Ukur (DTU) dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag.
 (Sumber:  | Foto: Dok)
Umum19 November 2024, 13:19 WIB

PJ Gubernur Jateng Nana Sudjana Langsung Bergerak Selesaikan Pemblokiran Rekening UD Pramono

Pemilik UD Pramono, Pramono menyampaikan terima kasih karena telah dibantu menyelesaikan satu persatu permasalahan yang dihadapi.
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mendampingi Menko Bidang Pangan, Zulkifli Hasanbersilaturahmi dengan pemilik UD Pramono. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya19 November 2024, 11:57 WIB

Bantu Petani, Mbak Ita Luncurkan "Petruk Semar" untuk Pasarkan Hasil Panen

Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya), truk operasional untuk memasarkan hasil pertanian di Kota Semarang.
Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya). (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:49 WIB

Warga Tambaklorok Kini Miliki Jamban Pribadi, Tak Lagi Buang Hajat di Sungai

Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi.
Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:45 WIB

Pemkot Semarang Terbitkan Perwal Beasiswa Anak Petani dan Nelayan

Pemkot Semarang akan melakukan sosialisasi Perwal dan melakukan kurasi terhadap anak-anak petani dan nelayan yang bisa mendapatkan beasiswa tersebut.
Aktivitas pertanian di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya15 November 2024, 16:55 WIB

Semarang Agro Expo 2024 Kembali Digelar di Mijen

. Tidak hanya memamerkan produk-produk pertanian terpadu seperti hasil kebun, peternakan, dan perikanan, SAE 2024 juga dimeriahkan berbagai lomba menarik dan edukasi pertanian untuk anak-anak.
Pembukaan Semarang Agro Expo 2024 di Mijen. (Sumber: )
Semarang Raya15 November 2024, 16:45 WIB

DPD Gerakan Pemuda Marhaenis Deklarasikan Dukungan Untuk Andika Perkasa-Hendrar Prihadi

Dalam deklarasi tersebut, secara khusus DPD GPM Jateng memberikan dukungan kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jateng nomor urut 1, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi.
Deklarasi digelar di Posko Kemenangan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya14 November 2024, 18:13 WIB

Pedagang Barito Slup-slupan Tempati Eks Pasar Dargo Semarang

Sebanyak 50 pedagang, Rabu 13 November 2024 mulai menempati Semarang Exhibition Center atau eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
Pedagang Barito menempati eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis14 November 2024, 17:37 WIB

Terus Tumbuh dan Semakin Kokoh di Tahun Ke-5, DPLK AXA Mandiri Jalin Kerja Sama Baru dengan Sejumlah Perusahaan Ternama

Kerja sama ini memberikan arti penting bagi DPLK AXA Mandiri karena kami sama-sama memiliki komitmen terhadap masa depan karyawan.
DPLK AXA Mandiri menjalin kerja sama strategis dengan PT  Industri Kereta Api dan Sambu Group. 
 (Sumber:  | Foto: dok)