Wisata Keluarga di Grand Maerakaca, Semarang: dari Miniatur Jawa Tengah, Trekking Hutan Mangrove, hingga Bermain Golf

Galuh Prakasa
Selasa 21 November 2023, 23:24 WIB
Grand Maerakaca, destinasi wisata terkini di Semarang menawarkan beragam wahana dan fasilitas seru. (Sumber : maerakaca.business.site)

Grand Maerakaca, destinasi wisata terkini di Semarang menawarkan beragam wahana dan fasilitas seru. (Sumber : maerakaca.business.site)

INFOSEMARANG.COM -- Grand Maerakaca, Semarang taman mini-nya Jawa Tengah yang dulu dikenal sebagai Puri Maerakaca sejak 12 Mei 2017 merupakan destinasi wajib jika kamu berlibur ke Semarang.

Grand Maerakaca menawarkan beragam wahana dan fasilitas baru yang menarik. Apalagi jika kamu berlibur bersama keluarga.

Jadi, jangan heran kalau sekarang Grand Maerakaca menjadi destinasi favorit wisata keluarga di Semarang dan sekitarnya.

Yuk, intip apa saja yang ditawarkan oleh Grand Maerakaca.

Baca Juga: Klasemen Grup F Usai Indonesia Imbang 1-1 Lawan Filipina dan Vietnam Kalah 0-1 Lawan Irak

Taman Mini Jawa Tengah

Kenapa disebut Taman Mini Jawa Tengah? Karena di sini, pengunjung bisa melihat lebih dari 30 replika dan miniatur bangunan khas dari seluruh Provinsi Jawa Tengah.

Bukan hanya rumah adat, tapi juga ada pameran beragam seperti kerajinan tangan, makanan khas, dan pakaian tradisional dari setiap daerah.

Grand Maerakaca bukan hanya tempat wisata biasa, tapi juga tempat wisata edukasi dan budaya bagi masyarakat.

Trekking Hutan Mangrove

Jangan lewatkan kesempatan untuk menjelajahi kawasan hutan mangrove di Grand Maerakaca.

Dengan jalur yang sudah disediakan, pengunjung bisa santai sambil menikmati keindahan pohon mangrove.

Jalur trekking ini juga sering dijadikan spot foto, termasuk untuk sesi foto prewedding. Sebuah pengalaman yang tak terlupakan!

Baca Juga: Dipecat PDIP, Golkar Usung Bobby Nasution Maju Pilkada: Bebas Pilih Pilgub Sumut atau Pilwakot Medan

Lumina Grand Maerakaca

Selain taman mini Jawa Tengah dan trekking mangrove, pengunjung dapat menjelajahi dunia di Lumina Grand Maerakaca.

Di sini, terdapat miniatur bangunan dari lima negara, seperti Jepang, Turki, Meksiko, Santorini (Yunani), dan Arab.

Semua bangunan ditampilkan dalam format 3 Dimensi, menciptakan pengalaman serasa berkeliling dunia.

Goulf Grand Maerakaca

Ingin bermain golf dengan harga terjangkau? Kunjungi Goulf Grand Maerakaca.

Tempat yang keren dan instagenic ini tidak hanya menyediakan pengalaman golf, tapi juga pemandangan matahari terbenam yang memukau.

Mulai dari Rp 20.000, pengunjung sudah bisa mendapatkan basic training dan peminjaman stick golf. Info lebih lanjut bisa ditemukan di Instagram @goulf_grandmaerakaca.

Baca Juga: Gagal Comeback, Indonesia Hanya Mampu Bermain Imbang 1-1 Lawan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Wisata Kuliner

Grand Maerakaca juga merupakan surga bagi pecinta kuliner.

Berbagai hidangan khas Jawa Tengah tersedia dengan harga yang ramah di kantong.

Sambil menikmati makanan, pengunjung bisa bersantai dan menikmati pemandangan dari atas jembatan, menciptakan pengalaman yang memuaskan setelah berkeliling melihat miniatur dan wahana lainnya.

Lokasi, Jam Operasional, dan Tiket

Grand Maerakaca berlokasi di Jalan Puri Anjasmoro, sekitar 5 km dari Tugu Muda.

Tempat rekreasi ini buka mulai jam 7 pagi hingga6 sore. Untuk menikmati semua keseruan di sini, cukup bayar Rp 20.000 untuk tiket masuk.

Liburan semakin berkesan dengan wisata edukasi dan budaya yang menarik.

Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk menjelajahi kekayaan budaya Provinsi Jawa Tengah di Grand Maerakaca!***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis23 April 2025, 08:31 WIB

Grand Opening Elia Bake House Semarang: Sajikan Bolu Kukus Premium Istimewa

Bolu kukus hadir dalam versi lebih premium melalui kreasi terbaru dari Elia Bake House milik Emmanuel Ivan Purwanto.
Bolu Kukus Premium Istimewa.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)