INFOSEMARANG.COM - Pemerintah Kota Semarang siapkan sebanyak 11 pompa air berkapasitas 2000 liter di Kaligawe demi antisipasi banjir.
Tujuannya untuk memaksimalkan air di Kaligawe, Kecamatan Genuk dan Sekitarnya.
Sementara itu, Dinas Pekerjaan umum menyiagakn sejumlah pompa khusu untuk wilayah tikungan Tol dan Tikungan RSI Sultan Agung serta satu pompa di wilayah Padi Raya.
Baca Juga: Gak Ada Ahlak! Viral Driver Ojol di Surabaya Suruh Bocah 4 Tahun Pegang Alat Vitalnya
Tak hanya itu, sejak Senin, 20 November 2023 lalu, sedimen di saluran Jalan Kaligawe Raya terus dilakukan.
Hal itu diungkap oleh Kabid Sumber Daya Air dan Drainase Dinas PU Muhammad Hisam Ashari.
Rencananya, pengerukan saluran selebar 3 meter dengan panjang 1,5 kilometer itu ditargetkan selesai dalam dua minggu ke depan.
“Pengerukan saluran ini tentu akan membuat air mengalir lancar hingga muaranya di Kali Sringin,” ujarnya dalam siaran pers, Jumat (24/11/2023).
Pemeritah Kota Semarang juga dikabarkan tengah berkoordinasi dengan Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Pemali Juana untuk mengoptimalkan pompa di Kali Tenggang dan Kali Sringin. ***