Meresahkan! Dua Pelaku Maling Helm Juga Terekam CCTV di Genuk, Begini Ciri-cirinya

pelaku maling helm yang terekam cctv di Genuk (Sumber : Instagram @kejadiansmg)

INFOSEMARANG.COM - Akhir-akhir ini warga Semarang tengah resah dengan dua pelaku maling helm yang kedapatan beraksi di beberapa tempat.

Aksi dua pelaku pencuri helm ini rupanya sudah beberapa kali terekam kamera CCTV tempat kejadian.

Dilansir instagram @kejadiansmg, kedua pelaku juga tampaknya sudah beraksi di sebuah Ruko, yang berlokasi di Genuk.

Baca Juga: Innalilahi, Sempat Bertahan Belasan Hari Zhafira Zahrim Pendaki Gunung Marapi Meninggal Dunia

Dalam rekaman CCTV ruko sebelah TKP di Genuk itu, keduanya melakukan pencurian saat warga tengah melaksanakan salat jumat, 8 Desember 2023.

"Pelaku maling helm juga tertangkap kamera CCTV di Genuk, pelaku menggasak 2 helm saat jam juamatan pada tanggal 8 kemarin," tulis akun tersebut, dihimpun Infosemarang.com, Senin (18/12/2023).

Sementara dari informasi sebelumnya, baru pada Sabtu, 16 Desember 2023 kemarin, dua pelaku maling helm ini beraksi di Lawson SPBU Ngaliyan.

Baca Juga: Klarifikasi Prabowo Subianto Soal "Ndasmu Etik": Sekadar Guyon Banyumasan dalam Internal Partai

Tempat lainnya yaitu Ninefeet, tempat parkir Nakula Udinus, total sudah ada 4 tempat berbeda yang pernah disantroni sang maling.

Ciri-ciri pelaku maling helm yang berhasil diidentifikasi yaitu, kendaraan roda dua type Mio M3, menggunakan helm biru, dan salah satunya kerap mengenakan sepatu futsal nike KW hijau stabilo.***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI