Voting Pilwalkot Semarang, Ade Bhakti Komentari soal Dapat Suara Terbanyak

Ade Bhakti Ariawan ex-Camat Gajahmungkur bakal maju Pilwalkot Semarang? (@adebhakti)

Sekdis Damkar Kota Semarang, Ade Bhakti Ariawan, komentari soal suara terbanyak yang didapat dari hasil voting di akun Instagram.

INFOSEMARANG.COM - Masuk dalam kandidat calon Wali Kota Semarang, Ade Bhakti, mendapat suara terbanyak dalam sebuah voting yang dilakukan di Instagram, Sabtu 20 Januari 2024.

Voting yang dilakukan selama 24 jam penuh, Ade Bhakti menang telak dengan meraup lebih dari 32 ribu suara. Posisi kedua diisi oleh Yoyok Sukawi dengan 1994 suara dan Hevearita Gunaryanti Rahayu alias Mbak Ita dengan total 666 suara.

"Setelah 24 jam polling dari 35 ribuan jempol followers," tulis Ade Bhakti saat mengunggah hasil voting.

Ade Bhakti juga mengunggah soal artikel peluang maju Pemilihan Wali Kota Semarang pada 2024 ini.

"Bismillah," tulisnya.

Beberapa komentar baik dukungan maupun larang mencalonkan diri sebagai Wali Kota Semarang membanjiri unggahannya pada Jumat 19 Januari 2024 lalu.

Namun belum ada informasi resmi apakah Sekretaris Dinas Pemadam Kebakaran Kota Semarang ini benar-benar akan maju sebagai orang nomor satu di Kota Semarang.

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI