Banjir di Kabupaten Demak makin meluas karena beberapa tanggul jebol imbas hujan lebat yang mengguyur sejak 5 Februari 2024, total ada 30 desa di 7 kecamatan yang terendam banjir deras.
INFOSEMARANG.COM - Makin meluas, banjir di Demak sudah merendam sekitar 30 desa di 7 kecamatan. Terpantau pada Jumat 9 Februari 2024, wilayah-wilayah di bawah ini masih terendam banjir bahkan setinggi leher orang dewasa.
Tujuh kecamatan yang terendam di antaranya Wonosalam, Karangtengah, Karangawen, Kebonagung, Dempet, Gajah dan Karanganyar. Imbasnya, sejumlah warga harus mengungsi dari rumahnya karena banjir diketahui mencapai setinggi 150 sentimeter.
Selain itu, warga terdampak juga membutuhkan bantuan logistik berupa makanan cepat saji, tikar/selimut dan obat-obatan.
Baca Juga: Info Pengalihan Arus Semarang-Purwodadi PP agar Terhindar Banjir Grobogan
Total ada 6 titik lokasi pengungsian, di antaranya Masjid Al Ikhlas di Cabean Kidul, Sidorejo, Karangwen. Lalu Balai Desa Tlogodowo, Mushola Al Furqon, Mushola Al Ikhlas dan masjid di Tlogodowo.
MTs Karangrowo di Wonosalam, Balai Desa Kedungwaru, Balai Desa Ketanjung dan Balai Desa Undaan Kidul, juga menjadi lokasi pengungsian warga terdampak.
***