Demo Mahasiswa Semarang di Masa Tenang: Tuntut Presiden Jokowi agar Tak Semena-mena

Sejumlah mahasiwa di Semarang tuntut Presiden Jokowi agar netral selama Pemilu 2024.

Sejumlah mahasiswa di Kota Semarang menggelar aksi unjuk rasa di halaman kDPRD Jawa Tengah, Jalan Pahlawan, Senin 12 Februari 2024, menuntut dan mengecam Presiden Jokowi yang dinilai tidak netral di Pemilu 2024.

INFOSEMARANG.COM - Aksi unjuk rasa sejumlah mahasiswa di Kota Semarang, Senin 12 Februari 2024, di DPRD Jawa Tengah, mengecam Presiden Joko Widodo yang dinilai tidak netral pada Pemilu 2024.

Para mahasiswa ini menuntut Presiden Jokowi agar tidak semena-mena menggunakan kekuasaannya untuk kepentingan pribadi selama Pemilu 2024.

Baca Juga: Kronologi Pria Tewas Diduga Dibunuh di Pos Keamanan Banjardowo Semarang, TKP Bersimbah Darah

"Kami mendesak Presiden Jokowi dan aparatur penyelanggara negara untuk menghentikan praktik ketidaknetralan serta kembali ke azas demokrasi," kata Koordinator Aksi, Akmal.

Aksi sempat diwarnai ketegangan karena para mahasiswa berusaha masuk ke dalam halaman DPRD Jateng. Berakhir mereda setelah pembacaan tuntutan dan mahasiswa juga berjanji akan kembali menggelar aksi dengan massa lebih besar.

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI