Curhat Warga Demak agar Tak Banjir Lagi, Minta Sungai Dikeruk dan Enceng Gondok Dibasmi

Sungai sepanjang Jalan Pantura Demak terlihat dangkal dan penuh enceng gondok. (Sumber: @infokejadiandemak - InfoSemarang.com)

Intensitas hujan masih tinggi, warga Demak minta sungai di sepanjang Jalan Pantura dikeruk karena sudah terlihat dangkal, selain itu enceng gondok yang sudah memenuhi sungai segera dibersihkan.

INFOSEMARANG.COM - Intensitas hujan yang masih tinggi di wilayah Demak, warga meminta pemerintah setempat untuk mencegah banjir dengan melakukan normalisasi sungai dan saluran irigasi.

Misalnya di sungai sepanjang Jalan Pantura yang sudah terlihat dangkal. Terlihat tanah sungai yang sudah hampir setara dengan jalan utama. Luas sungainya pun juga terlihat berkurang.

Selain itu, tumbuhan enceng gondok yang memenuhi sungai dianggap membuat aliran air menjadi tak lancar. Sehingga ketika banjir, air sungai pun meluap ke jalanan.

Tanaman enceng gondok ini bisa ditemui di sungai sepanjang Karangtengah hingga Wonokerto.

Antisipasi banjir jilid 2, diharapkan pemerintah setempat segera menanggulangi permasalahan ini.

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI