INFOSEMARANG.COM--Dalam rangka Semangat Bergerak Bersama Mewujudkan Kota Semarang Tangguh Pangan dan Gizi (Semar Mrantasi) dan untuk memastikan stok ketersediaan komoditas pangan menjelang HBKN (Bulan Ramadhan dan Idul Fitri 1445 H) maka diadakan acara Penguatan Data Ketersediaan Pangan Menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN). Acara ini bertujuan untuk menganalisa kondisi harga pangan pokok di Kota Semarang.
HBKN seringkali menjadi masa dimana permintaan barang dan layanan meningkat secara signifikan. Lonjakan tersebut dapat mempengaruhi stabilitas harga dan ketersediaan barang. Oleh sebab itu, penting untuk memahami bagaimana ketersediaan data dapat menjadi alat yang efektif dalam menjaga stabilitas harga.Â
Dalam menghadapi HBKN, perlu dilakukan sinergi antar OPD dan stakeholder terkait dalam melaksanakan pemantauan dan pengawasan kebutuhan pokok secara periodik dan berkala, serta mensosialisasikan kepada masyarakat agar dapat mengakses SIHARPA dan Kios Pandawa Kita untuk update harga kebutuhan pokok dan berbelanja dengan harga terjangkau.
Tags :
BERITA TERKAIT