Antusiasme Nonton Bareng Timnas di Piala Asia U-23 di Balai Kota Semarang, Meluber Hingga Jalan Pemuda

Sakti Setiawan
Jumat 26 April 2024, 08:47 WIB
Kegiatan nonton bareng timnas Sepak Bola Indonesia U-23 melawan Korea Selatan U-23 di halaman Balai Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti Setiawan.)

Kegiatan nonton bareng timnas Sepak Bola Indonesia U-23 melawan Korea Selatan U-23 di halaman Balai Kota Semarang. (Sumber: | Foto: Sakti Setiawan.)

SEMARANG, INFOSEMARANG.COM- Ribuan warga memadati kegiatan nonton bareng (nobar) antara Tim Nasional (Timnas) Sepak Bola Indonesia U-23 melawan Korea Selatan U-23 di halaman Balai Kota Semarang, Jumat 25 April 2024 malam. Bahkan kehadiran para suporter tersebut sampai meluber hingga ke Jalan Pemuda.

Sorak-sorai dukungan salah satunya dari Ultras Garuda Indonesia Kota Semarang yang menggema diiringi variasi pukulan drum.

Apalagi setelah Indonesia memastikan lolos Semifinal Piala Asia U23 usai menang melalui drama adu penalti dengan skor 2-2 (11-10) atas Korea Selatan di babak perempat final di Stadion Abdullah bin Khalifa, Qatar pada Jumat 26 April 2024 dini hari, ribuan penonton yang hadir di Balai Kota Semarang bersorak sorai.

Bahkan ada beberapa yang terlihat menangis dan teriak histeris menyaksikan perjuangan Pratama Arhan dan kawan-kawan melalui layar lebar yang disediakan Pemkot Semarang.

Di sepanjang laga, dukungan para penonton juga tak henti-hentinya apalagi ada undian doorprize yang disediakan Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu dan jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Bank Jateng, serta sponsor lainnya.

Salah satu penonton, Irwan mengaku terkejut karena kegiatan nonton bareng ini sangat meriah. Dirinya juga tak menyangka doorprize-doorprize yang diberikan tidak main-main. Apalagi ada tambahan hadiah angpau secara pribadi dari Mbak Ita sapaan akrab Hevearita Gunaryanti Rahayu untuk para penonton yang beruntung. Pria berusia 24 tahun itu pun sangat mengapresiasi inisiasi kegiatan nonton bareng ini.

“Sangat seru bisa nonton bareng sama Bu Wali, gak nyangka malam-malam bisa ikut gabung nobar di tengah kesibukannya,” ujar warga Plombokan, Kecamatan Semarang Utara itu.

Penonton lainnya, Faisal warga Brebes mengaku juga mengaku senang mengikuti kegiatan nonton bareng di Balai Kota Semarang. Apalagi ia dipilih oleh Wali Kota Semarang untuk menjawab quiz dan berhasil mendapatkan mesin cuci.

“Gak nyangka sih malam-malam niatnya mau nobar tapi malah dapat doorprize. Senang sekali dengan nobar di sini,” terangnya.

Ia berharap kegiatan nonton bareng bisa kembali diadakan apalagi Timnas Indonesia berhasil melaju ke babak semi final. “Semoga ada kegiatan nobar lagi ya karena ini sangat ramai sekali, sangat antusias,” paparnya.

Sementara itu, Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu mengucapkan syukur atas kemenangan Timnas Indonesia U-23 atas Korea Selatan melalui drama adu penalti 2-2 (11-10). Atas hasil ini Timnas Indonesia mengukir sejarah bisa melaju sampai ke babak Semi final Piala Asia U-23.

Jika Timnas Indonesia melaju ke babak final, pihaknya berencana akan mengadakan kegiatan nobar di Lapangan Pancasila Simpang lima Semarang. Pihaknya akan menyelenggarakan kegiatan nonton bareng lebih meriah dengan hadiah yang lebih banyak.

“Antusias masyarakat sangat luar biasa. Saya melihat dari IG di mention ada dari Brebes, kemudian Ungaran, jauh-jauh. Bahkan ada yang sudah mengirimkan pesan bahwa diminta untuk membuat kegiatan lagi, sehingga diharapkan Timnas bisa melaju sampai babak final dan juara. Apalagi bisa sampai lolos Olimpiade,” imbuhnya.

Lebih lanjut, ia mengapresiasi perjuangan para pemain yang terus berjuang extra di laga yang berakhir dengan drama adu penalti. Dirinya berdoa, Timnas Indonesia selalu diberi kemudahan, kelancaran, dan kemenangan di turnamen ini agar bisa lolos Olimpiade. Sebagai mana diketaui, tiga besar di turnamen ini akan otomatis lolos Olimpiade Paris 2024.

Hal ini karena ada tiga slot untuk peserta Olimpiade 2024 cabang olah raga Sepakbola dari Piala Asia AFC. Tiga slot itu hanya didapatkan bagi mereka yang berhasil menjadi Juara, Runner Up, dan Peringkat 3. Sedangkan posisi empat besar harus menjalani play off melawan peringkat keempat Piala Afrika U-23 2023, Guinea.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya19 November 2024, 15:45 WIB

Semarang Raih Dua Penghargaan Daerah Tertib Ukur dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag

Selama dua tahun berturut-turut, Kota Semarang meraih penghargaan sebagai daerah tertib ukur.
Pemkot Semarang meraih dua kategori penghargaan sebagai Daerah Tertib Ukur (DTU) dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag.
 (Sumber:  | Foto: Dok)
Umum19 November 2024, 13:19 WIB

PJ Gubernur Jateng Nana Sudjana Langsung Bergerak Selesaikan Pemblokiran Rekening UD Pramono

Pemilik UD Pramono, Pramono menyampaikan terima kasih karena telah dibantu menyelesaikan satu persatu permasalahan yang dihadapi.
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mendampingi Menko Bidang Pangan, Zulkifli Hasanbersilaturahmi dengan pemilik UD Pramono. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya19 November 2024, 11:57 WIB

Bantu Petani, Mbak Ita Luncurkan "Petruk Semar" untuk Pasarkan Hasil Panen

Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya), truk operasional untuk memasarkan hasil pertanian di Kota Semarang.
Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya). (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:49 WIB

Warga Tambaklorok Kini Miliki Jamban Pribadi, Tak Lagi Buang Hajat di Sungai

Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi.
Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:45 WIB

Pemkot Semarang Terbitkan Perwal Beasiswa Anak Petani dan Nelayan

Pemkot Semarang akan melakukan sosialisasi Perwal dan melakukan kurasi terhadap anak-anak petani dan nelayan yang bisa mendapatkan beasiswa tersebut.
Aktivitas pertanian di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya15 November 2024, 16:55 WIB

Semarang Agro Expo 2024 Kembali Digelar di Mijen

. Tidak hanya memamerkan produk-produk pertanian terpadu seperti hasil kebun, peternakan, dan perikanan, SAE 2024 juga dimeriahkan berbagai lomba menarik dan edukasi pertanian untuk anak-anak.
Pembukaan Semarang Agro Expo 2024 di Mijen. (Sumber: )
Semarang Raya15 November 2024, 16:45 WIB

DPD Gerakan Pemuda Marhaenis Deklarasikan Dukungan Untuk Andika Perkasa-Hendrar Prihadi

Dalam deklarasi tersebut, secara khusus DPD GPM Jateng memberikan dukungan kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jateng nomor urut 1, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi.
Deklarasi digelar di Posko Kemenangan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya14 November 2024, 18:13 WIB

Pedagang Barito Slup-slupan Tempati Eks Pasar Dargo Semarang

Sebanyak 50 pedagang, Rabu 13 November 2024 mulai menempati Semarang Exhibition Center atau eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
Pedagang Barito menempati eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis14 November 2024, 17:37 WIB

Terus Tumbuh dan Semakin Kokoh di Tahun Ke-5, DPLK AXA Mandiri Jalin Kerja Sama Baru dengan Sejumlah Perusahaan Ternama

Kerja sama ini memberikan arti penting bagi DPLK AXA Mandiri karena kami sama-sama memiliki komitmen terhadap masa depan karyawan.
DPLK AXA Mandiri menjalin kerja sama strategis dengan PT  Industri Kereta Api dan Sambu Group. 
 (Sumber:  | Foto: dok)
Bisnis14 November 2024, 17:04 WIB

Smartfren Kembali Perkenalkan Paket Unlimited, Harganya Mulai Rp 9 Ribuan

Pelanggan yang menggunakan paket terbaru ini bisa menikmati pilihan yang sangat fleksibel dengan akses internet yang pasti nyaman.
Pilihan paket data Unlimited ini tersedia dengan harga terjangkau mulai dari Rp9000-an. (Sumber:  | Foto: Sakti)