Perayaan HUT ke 5, Artotel Gajahmada Semarang Hadirkan Penyanyi Isyana Sarasvati

Penyanyi Isyana Sarasvati (Sumber: | Foto: dok Artotel Semarang Gajahmada.)

SEMARANG, AYOSEMARANG.COM — Dalam rangka merayakan anniversary yang ke-5, Artotel Gajahmada Semarang menggelar event spektakuler bertajuk "Far Out" pada Sabtu 29 Juni 2024. Acara ini akan disemarakkan oleh penampilan spesial dari salah satu musisi berbakat tanah air, Isyana Sarasvati.

Event "Far Out" ini diharapkan dapat menjadi simbol keberanian dan inovasi Artotel Gajahmada Semarang dalam menghadirkan event-event unik dan terbaik bagi masyarakat Kota Semarang. Dengan pengalaman selama lima tahun dalam industri perhotelan, Artotel Gajahmada - Semarang terus berkomitmen untuk memberikan pengalaman terbaik bagi setiap tamunya, baik itu melalui layanan penginapan, restoran, maupun hiburan.

Tiket untuk menghadiri event "Far Out" ini dijual dengan harga yang sangat terjangkau, yaitu mulai dari Rp230.000. Tiket dapat dibeli melalui aplikasi Wanderlust yang bisa diunduh melalui App Store maupun Google Play.

Untuk pembelian tiket secara langsung (on the spot), harga tiket dibanderol sebesar Rp280.000 per orang. Menariknya, baik tiket yang dibeli melalui aplikasi Wanderlust maupun secara on the spot sudah termasuk free flow drink selama dua jam, yaitu dari pukul 19.00 WIB hingga 21.00 WIB.

Tidak hanya itu, event "Far Out" juga menawarkan konsep yang menarik dengan opsi reservasi meja. Harga reservasi meja dimulai dari Rp1.000.000 untuk 2 orang hingga Rp4.000.000 untuk 4 orang. Hal ini memberikan kesempatan bagi para pengunjung untuk menikmati acara dengan lebih nyaman dan eksklusif.

Menurut Timothy Herwindo Aryo Kusumo selaku Hotel Manager Artotel Gajahmada Semarang, anniversary tahun ini bisa menjadi simbol yang mewakili semangat Artotel Gajahmada Semarang untuk terus berkembang dan memberikan experience terbaik bagi setiap pengunjung yang datang. Baik itu untuk menginap, berkumpul di restoran Fat Elephant atau hangout di rooftop 11/12.

''Kami berharap dengan adanya event 'Far Out' ini, Artotel GajahmadaSemarang dapat semakin dikenal sebagai tempat yang selalu menghadirkan acara-acara unik dan berkualitas tinggi," jelasnya, Rabu 26

Ia menambahkan event anniversary ini bukan hanya sekadar perayaan, tetapi juga menjadi momen penting bagi Artotel Gajahmada untuk menunjukkan komitmennya dalam berinovasi dan memberikan yang terbaik bagi masyarakat Semarang.

''Dengan menghadirkan Isyana Sarasvati sebagai bintang tamu, diharapkan dapat memberikan pengalaman yang tak terlupakan bagi setiap pengunjung yang hadir.'' ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI