Semarang Merdeka Flower Festival 2024 Dimeriahkan Pawai Sepeda Hingga Mobil Berhiaskan Bunga

Sakti Setiawan
Minggu 25 Agustus 2024, 08:19 WIB
Semarang Merdeka Flower Festival 2024. (Sumber:  | Foto: Sakti)

Semarang Merdeka Flower Festival 2024. (Sumber: | Foto: Sakti)

SEMARANG, INFOSEMARANG.COM - Semarang Merdeka Flower Festival 2024 lebih semarak dan diikuti ratusan peserta mulai dari perusahaan, BUMN, BUMD, OPD (Organisasi Perangkat Daerah) hingga anak-anak sekolah.

Berbeda dari sebelumya, tahun ini Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) juga melibatkan anak-anak sekolah dengan sepeda hiasnya.

Tak hanya itu, Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu beserta Forkopimda dan OPD juga ikut menaiki sepeda hias dan menyapa masyarakat.

Drumband dari Akpol menjadi barisan pertama di Semarang Merdeka Flower Festival, diikuti Wali Kota Semarang bersama Forkopimda dan OPD dengan menggunakan sepeda hias.

Selanjutnya, ada 225 anak-anak sekolah yang meramaikan pawai menggunakan sepeda hias. Di belakangnya, ada 40 kendaraan roda tiga berhiaskan bunga dari Kecamatan dan gabungan Kelurahan. Disusul 18 kendaraan mobil hias berasal dari OPD, perusahaan, BUMD, dan BUMN.

Tampak hadir pula Wakil Komisi X DPR RI, Agustina Wilujeng dan Kapolrestabes Semarang, Kombes Pol Irwan Anwar dan sejumlah kepala OPD Pemkot Semarang

"Tahun 2024 ini, Semarang Merdeka Flower Festival kembali berlangsung di Kota Semarang. Yang berbeda, kali ini saya minta adanya partisipasi dari masyarakat," ujar Mbak Ita, sapaan akrab Wali Kota Semarang.

Dirinya menyebut, jika pada tahun lalu, pawai hanya diikuti mobil hias saja, kali ini pihaknya melibatkan anak-anak sekolah. "Anak-anak kan juga seneng, karena selama ini tidak ada karnaval-karnaval. Maka dari itu, saya mencoba untuk membangkitkan kembali karnaval karnaval dengan melibatkan anak-anak," kata Mbak Ita

Anak-anak tersebut menaiki sepeda hias, sedangkan untuk kecamatan menggunakan roda tiga yang berhias bunga 50 persen asli. Kemudian, lanjutnya, untuk perusahaan besar, BUMD, BUMN menggunakan mobil hias.

"Zaman kita kecil itu kan ada pawai pembangunan, ini seperti flash back dan ternyata peminatnya luar biasa," jelasnya, Minggu 25 Agustus 2024.

Meski demikian, Pemkot Semarang tetap melakukan pembatasan partisipan dalam pawai Semarang Merdeka Flower Festival 2024 ini. "Banyak sekali yang ingin berpartisipasi, namun kami batasi agar tidak crowded," imbuhnya.

Seperti diketahui, Semarang Merdeka Flower Festival ini merupakan rangkaian acara resepsi HUT Kemerdekaan ke-79 RI yang digelar Pemkot Semarang.

Rangkaian acara berlangsung selama 3 hari, mulai 23-25 Agustus 2024 berpusat di Lapangan Pancasila, Simpanglima, Kota Semarang.

"Sebenarnya rangkaian ini 3 hari. Kami kan memang selalu mensinergikan mengkolaborasi antar OPD. Kemarin sudah ada Pameran Industri Kreatif dan Semarang Fashion Design Competition oleh Dinas Perindustrian. Kemudian hari ini ada Merdeka Flower Festival sekaligus ada Semarjamu. Ini sebenarnya satu rangkaian," terang dia.

Usai Pawai mobil hias, di Simpanglima akan berlanjut dengan Festival Musik Semarjamu yang menampilkan berbagai genre musik. "Ini salah satu hiburan masyarakat yang kami suguhkan," jelasnya.

Sementara pada Hari Minggu (24/8), akan ada PHRI Vaganza yang berisi lomba masak antar chef hotel di Semarang. "Tak ketinggalan, saya besok juga masak," tutupnya.

Senada, Kepala Disbudpar Kota Semarang, Wing Wiyarso mengatakan jika kemeriahan acara Semarang Merdeka Flower Festival karena melibatkan berbagai elemen masyarakat.

"Kali ini memang lebih meriah karena melibatkan seluruh lapisan masyarakat dan tentunya ini merupakan salah satu rangkaian Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 di Kota Semarang," jelas Wing.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya27 April 2025, 17:16 WIB

Bandara Jenderal Ahmad Yani Resmi Menjadi Bandara Internasional, Ini Kata Wali Kota Semarang

Agustina berharap status baru tersebut dapat mempercepat arus wisatawan mancanegara, memperluas ekspor produk lokal, serta memperkuat posisi Kota Semarang.
Bandara A Yani Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya26 April 2025, 21:38 WIB

Semarak Ogoh-Ogoh di Semarang: Saat Toleransi dan Budaya Menari Bersama

Ogoh-ogoh raksasa berwarna-warni melintas megah di hadapan masyarakat, diiringi dentuman musik baleganjur yang memecah udara.
Festival seni budaya lintas agama dan pawai ogoh-ogoh  di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya25 April 2025, 20:42 WIB

Sebanyak 2.324 PPPK dan 4 Dokter Ahli Dilantik Wali Kota Semarang

Wali Kota Semarang, Agustina, melantik 2.324 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan 4 pejabat fungsional dokter ahli utama.
Pelantikan PPPK dan ASN Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga24 April 2025, 21:23 WIB

Kejurnas Golf Junior Indonesia Sukses Digelar di Semarang, Ajang Cetak Pegolf Muda Berprestasi

Kejurnas Golf Junior Indonesia 2025 sukses digelar di Semarang Royale Golf (SRG) dengan memunculkan berbagai pemenang dari berbagai kategori dan 87 peserta.
Pemenang Kejurnas Golf Junior Indonesia 2025 yang digelar di Semarang Royale Golf (SRG).
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis23 April 2025, 08:31 WIB

Grand Opening Elia Bake House Semarang: Sajikan Bolu Kukus Premium Istimewa

Bolu kukus hadir dalam versi lebih premium melalui kreasi terbaru dari Elia Bake House milik Emmanuel Ivan Purwanto.
Bolu Kukus Premium Istimewa.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)