Stasiun Tawang Sediakan Teknologi Face Recognition, Anti Ribet!

Stasiun Tawang Semarang. (Sumber : KAI)

INFOSEMARANG.COM -- Stasiun Tawang Semarang akhirnya menghadirkan teknologi face recognition untuk proses boarding penumpang.

Kehadiran teknologi face recognition di stasiun ini guna mempercepat proses boarding penumpang kereta.

Penumpang nantinya tidak perlu lagi menunjukan dokumen-dokumen sebelum keberangkatan.

Sejumlah mesin face recognition sudah ada di Stasiun Tawang ketika kamu akan menggunakan jalur transportasi tersebut.

Teknologi face recognition ini membuat proses boarding berlangsung hanya dalam hitungan detik.

Baca Juga: Profil Putri Ariani, Penyanyi Tunanetra yang Dapat Golden Buzzer Simon Cowell di America's Got Talent

Data yang ada di teknologi face recognition ini nantinya akan ditambahkan dalam database Kereta Api Indonesia.

Usai lolos verifikasi wajah di teknologi face recognition ini, penumpang KAI bisa langsung melakukan perjalanan.

Mesin dengan teknologi face recognition ini sudah bisa penumpang temukan ketika tiba di Stasiun Tawang Semarang.

Hanya mengikuti setiap cara penggunaan teknologi ini dan semua proses akan selesai.

Baca Juga: War Tiket Nonton Timnas Indonesia vs Argentina Berakhir, 60.000 Tiket Ludes Terjual

Jika kamu cukup sering menggunakan kereta sebagai mode transportasi utama, maka kamu bisa langsung melakukan proses face recognition di mesin yang tersedia.

Namun jika belum, sejumlah step harus kamu lewati terlebih dahulu.

Memudahkan, kamu bisa mencoba teknologi face recognition di Stasiun Tawang sebelum berangkat ke luar kota.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI