Bayi 1 bulan tewas setelah jatuh dari becak dan terbawa arus saluran irigasi di Kendal, Jawa Tengah.
INFOSEMARANG.COM - Kecelakaan becak yang mengangkut 2 orang di Kendal pada Jumat malam 9 Juni 2023 menewaskan 1 bayi berusia 1 bulan.
Kecelakaan ini terjadi tepatnya di Desa Karangsuno, Kecamatan Cepiring, Kabupaten Kendal.
Bermula dari Tio, pengemudi becak, yang mengajak istri dan 2 anaknya mudik dengan menggunakan becak.
Dikutip InfoSemarang.com dari akun Instagram @lingkarjateng.id, mereka meninggalkan Semarang untuk menuju Bogor, Jawa Barat.
Baca Juga: Kronologi Pengamen Tewas Ditusuk Prajurit TNI di Kramat Raya Jakpus: Bermula Tagih Bayaran
Namun di tengah jalan, tepatnya di Desa Karangsuno, Tio melihat ada kecelakaan motor.
Ia pun menghentikan becaknya dan berinisiatif untuk ikut menolong korban kecelakaan.
Tanpa sadar becak yang masih ditumpangi istri dan anaknya melaku sendiri.
Berakhir becak tercebur ke saluran irigasi di desa tersebut.
Istri Tio berhasil menyelamatkan anak sulungnya yang berusia 1 tahun 5 bulan.
Namun bayi 1 bulan terbawa arus saluran irigasi.
Bayi tersebut baru ditemukan sekitar 200 meter jaraknya dari lokasi kejadian dan dalam kondisi meninggal dunia.
Bayi kemudian dilakukan visum di RSUD Soewondo.
Sementara Tio beserta istri dan anaknya dibawa ke Polsek Cepiring.
Ia pun memutuskan untuk tak jadi pulang ke Bogor dan memilih kembali ke Semarang.
***