Dusun Semilir, Objek Wisata Paling Lengkap di Semarang. Libur Lebarang Bersama Keluarga Cocoknya Disini!

Elsa Krismawati
Selasa 11 April 2023, 20:58 WIB
Dusun Semilir, Objek Wisata terlengkap di Semarang (Sumber : Instagram/Dusun Semilir)

Dusun Semilir, Objek Wisata terlengkap di Semarang (Sumber : Instagram/Dusun Semilir)

INFOSEMARANG.COM -- Bagi Anda sekeluarga yang bingung menentukan destinasi wisata di Semarang, mungkin Dusun Semilir, bakal jadi pilihan yang cocok.

Karena libur lebaran sudah hampir tiba, sebaiknya rencanakan kemana nanti Anda di Semarang bersama keluarga supaya lebih menyenangkan.

Baca Juga: Pernah Duet Bareng, Suga BTS Lebih Pilih IU daripada Jungkook

Dusun Semilir menjadi salah satu destinasi wisata, yang akhir-akhir ini ramai diperbincangkan oleh wisatawan jika berkunjung ke kota Lumpia.

Bukan tanpa alasan, atraksi wisata yang ditawarkan Dusun Semilir terbilang cukup lengkap, dan menyenangkan bagi keluarga.

Baca Juga: Tarif Tol Bawen-Semarang Terbaru Tahun 2023, Pengendara Mobil Wajib Catat!

Tidak hanya untuk orang dewasa, Dusun Semilir juga ramah bagi pengunjung yang membawa anak kecil.

Simak ulasan tentang Dusun Semilir di bawah ini, mulai dari lokasi, harga tiket, hingga wahana yang ditawarkan.

Baca Juga: Susul Dita Karang, Pria Asal Indonesia Debut di Boyband Korea Selatan Ini

Lokasi Dusun Semilir

Dusun Semilir berada di Jalan Soekarno Hatta no. 49, Kecamatan Bawen, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Untuk mengakses lokasinya bisa menggunakan jalan tol Semarang. Sedangkan waktu tempuhnya kurang lebih 40 menit dari Kota Semarang.

Baca Juga: Disambut Ratusan Kader HMI, Anas Urbaningrum Bebas dari Lapas. Langsung Ungkap Hal ini:Mohon Maaf Kalau..

Harga tiket Dusun Semarang

Untuk tiket masuk Dusun Semilir mulai dari Rp 15.000 hingga Rp 100.000 tergantung paket yang diambil oleh wisatawan.

Jika memilih paket hemat wahana, pengunjung akan dikenakan biaya Rp 70.000 dan Rp. 100.000 untuk paket salju.

Baca Juga: Bagi-bagi THR, Begini Cara Tukar Uang Baru Secara Online Pakai Aplikasi PINTAR

Apa saja wahana yang ada di Dusun Semilir?

aktivitas wisata yang terdapat di Dusun Semilir tidak sebatas rekreasi semata. Area ini juga menawarkan wisata edukasi hingga relaksasi.

Perosotan pelangi

Pertama coba saja wahana Perosotan yang menyajikan peluncuran setinggi 30 meter.

Dengan panjang setidaknya 150 meter. Pengunjung akan merasakan sensasi meluncur yang dijamin seru.

Baca Juga: Lirik Lagu Ramadhan Datang - Tompi, Jadi Viral Gara-gara Rafathar

Flora dan Fauna

Di taman ini terdapat Truwelu Park dengan koleksi kelinci-kelincinya yang lucu.

Selama di taman kelinci pengunjung bisa memberi wortel untuk kelinci menggunakan alat pancing.

Kemudian ada juga taman Alas Tirta yang memiliki koleksi hewan-hewan lainnya.

Baca Juga: Tawarkan Suasana Belanda Tempo Dulu, Kota Lama Bisa Jadi Destinasi Libur Lebaran di Semarang

Beberapa satwa yang terdapat di sini yaitu Berang-berang, koi, hingga ikan hiu. Selain itu ada zona Alas Angon dengan koleksi hewannya yang tidak biasa.

Gondola dan Spot Foto Instagramable

Alun Eropa, salah satu spot ikonik Dusun Semilir. Kawasan ini memadukan gaya arsitektur Venesia, Maroko, Yunani, hingga pedesaan Perancis. Selanjutnya di bagian tengah terdapat sungai kecil tempat Gondola berada.

Baca Juga: 19 Lokasi Penukarang Uang Baru di Kota Semarang dan Sekitarnya,Persiapan Bagi THR Buat Ponakan Saat Lebaran

Untuk dapat menikmati wisata Dusun Semilir, wisatawan sudah bisa mulai berkunjung di Pukul 08.00 - 20.00 WIB.

Bagaimana? Apakah Anda tertarik untuk berwisata ke Dusun Semilir saat libur lebaran nanti ?***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)
Semarang Raya25 Maret 2025, 14:33 WIB

Puncak Penumpang Kereta Api di Daop IV Semarang Diprediksi H-2 Lebaran 2025

Diprediksi jumlah kedatangan penumpang tertinggi selama masa arus mudik akan terjadi pada Sabtu, 29 Maret 2025 atau H-2 dengan jumlah lebih dari 28 ribu penumpang.
Penumpang tiba di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng. (Sumber:  | Foto: Sakti)