Viral Kisah Penumpang Gerbong Paling Depan saat KA Brantas Tabrak Truk dan Meledak: Kita Semua Panik

Arendya Nariswari
Sabtu 22 Juli 2023, 11:30 WIB
Curhatan penumpang gerbong paling depan saat kecelakaan KA Brantas vs truk tronton (Sumber : TikTok/@rizkya.glamlense)

Curhatan penumpang gerbong paling depan saat kecelakaan KA Brantas vs truk tronton (Sumber : TikTok/@rizkya.glamlense)

INFOSEMARANG.COM - Belum lama ini seperti kita ketahui pada Selasa (18/7/2023) terjadi peristiwa mengejutkan di mana KA Brantas jurusan Pasar Senen - Blitar menabrak truk tronton yang macet di perlintasan kereta api.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun seperti video yang beredar di media sosial, sempat terjadi ledakan ketika truk tronton tertabrak kereta api.

Tentu saja, tak terbayang bagaimana perasaan penumpang yang duduk di gerbong pertama saat kecelakaan kereta terjadi.

Baca Juga: Momen KA Brantas Tabrak Truk Bikin Geger, Adakah Posisi Kursi yang Aman saat Naik Kereta Api?

Baru-baru ini seorang wanita yang jadi penumpang gerbong pertama pada KA Brantas tersebut membagikan kisah haru dan menegangkannya melalui akun TikTok rizkya.glamlense.

Diketahui, saat peristiwa menegangkan itu terjadi Rizkya duduk di gerbong eksekutif 1 kursi 5A bersama penumpang lain.

Ia mengaku sebenarnya tak pernah memilih gerbong paling depan ketika naik kereta api.

Namun pada waktu itu Rizkya memang sedang ingin naik di gerbong paling depan dari KA Brantas.

Baca Juga: Ini Video Evakuasi Lokomotif Kereta Api Tabrak Truk di Semarang

"Aku juga nggak pernah pilih gerbong awal, tapi ini aku pilih di gerbong paling depan. Allah baik banget. Ya Allah, terima kasih sudah kasih selamat," tulis Rizkya.

Usai kejadian, Rizkya tak sempat mengambil barang di bagasi kereta sebab sangat panik ketika melihat kobaran api.

Ketika bisa turun dari gerbong, Rizkya langsung menangis dan memeluk temannya.

"Yang kita lakuin setelah turun kereta, nangis. Ini lagi pelukan sama temanku karena kita bisa turun dari gerbong," imbuhnya.

Baca Juga: Publik Sempat Salahkan Sopir Truk Terobos Palang Kereta Api, Ternyata Ini Bukti CCTV yang Sebenarnya

Saat itu Rizkya mengaku tak mendengar peringatan penumpang diharuskan pindah gerbong sehingga ia tak sempat mengambil barang.

"Setelah api berhasil dipadamkan, Rizkya memberanikan diri untuk mengambil barang berharga di gerbong tersebut.

Saat peristiwa terjadi, bersama penumpang lain Rizkya belari menuju puntu paling depan dari gerbong.

Namun betapa terkejutnya Rizkya dan penumpang lain saat menyadari di bawah gerbong ada sungai dengan aliran yang tak diketahui deras atau tidaknya.

Baca Juga: Beredar Video Kondisi Terkini Lintasan Kereta Api Pasca KA 112 Brantas Bertabrakan dengan Truk

Terlebih, ketika peristiwa mereka sangat panik sebab melihat api membumbung cukup besar di lokasi kejadian.

Bersama penumpang lain, Rizkya akhirnya berlari ke belakang dan berhasil turun dari gerbong tersebut.

"Alhamdulillah, Allah kasih energi buat lari dan anjlok dari pintu ini," kata Rizkya.

Tidak sedikit warganet lain yang ikut terharu dan bergetar hatinya mendengar kisah dari Rizkya di KA Brantas tersebut.

Baca Juga: Fakta Kereta Api Tabrak Truk di Semarang, Video Ini Ungkap Keberadaan Sopir Truk

"Setrauma apa yang di gerbong eks 1 ya, aku bacanya aja merinding nangis, apalagi yang ngalamin," ungkap salah seorang warganet.

"Aku bacanya ikut nangis mbak, alhamdulillah masih dikasih selamat sama Yang Maha Kuasa mbak," timpal warganet lainnya.

"Merinding banget bacanya. Alhamdulillah ya Mbak masih diselematkan Allah," ungkap warganet lain menanggapi kisah penumpang KA Brantas yang alami kecelakaan dengan truk tronton itu.

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)