Fenomena Supermoon 1 Agustus 2023, Warga Semarang Bisa Saksikan Jam Berapa?

Ilustrasi supermoon. (Sumber : pixabay/Labarbo)

Fenomena alam supermoon akan terjadi pada Selasa 1 Agustus 2023 malam ini, bisa disaksikan secara langsung di Semarang.

INFOSEMARANG.COM - Selasa 1 Agustus 2023 malam, warga Kota Semarang akan berkesempatan untuk menyaksikan secara langsung fenomena supermoon.

Supermoon adalah penampakan bulan yang terlihat lebih terang dan lebih besar, terasa lebih dekat dengan bumi.

Fenomena alam ini akan bisa disaksikan oleh warga Indonesia, khususnya Semarang. Berlaku jika cuaca tidak mendung.

Jam berapa bisa mulai melihat supermoon untuk wilayah Kota Semarang?

Disebutkan jika tidak ada waktu spesifik untuk puncak penampakan supermoon yang sempurna. Sepanjang malam, supermoon bisa disaksikan.

Akan terasa perbedaan fenomena supermoon ini dengan malam-malam sebelumnya karena bulan yang tampak bercahaya lebih terang dari biasanya.

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI