Hari Ini Final Lomba Masak Nasi Goreng Khas Mbak Ita di Simpang Lima, Hadiah Total Rp 225 Juta

Final Lomba Masak Nasi Goreng khas Mbak Ita digelar Sabtu 26 Agustus 2023 pagi di Simpang Lima Kota Semarang. (Sumber : Pemkot Semarang)

Lomba Masak Nasi Goreng khas Mbak Ita memasuki babak final pada Sabtu 26 Agustus 2023 pagi ini, bakal digelar di area Simpang Lima Kota Semarang.

INFOSEMARANG.COM - Hadiah totalnya Rp 225 juta, final Lomba Masak Nasi Goreng khas Mbak Ita bakal digelar hari ini, Sabtu 26 Agustus 2023 pagi pukul 06.30 WIB di Simpang Lima Kota Semarang.

Final Lomba Masak Nasi Goreng Mbak Ita ini akan diikuti oleh para pemenang dari setiap kelurahan yang sebelumnya sudah mengirim video memasak nasi goreng.

Baca Juga: Yel Yel Lomba Masak Nasi Goreng khas Mbak Ita, Biar Makin Kompak dan Jadi Juara Tingkat Kota Semarang

Tidak hanya lomba memasak nasi goreng, akan ada lomba lainnya juga yang akan memeriahkan acara final ini. Di antaranya yakni lomba yel-yel dan lomba video.

Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu alias Mbak Ita, direncanakan juga akan hadir ke final Lomba Masak Nasi Goreng khas Mbak Ita ini.

Sebelumnya, final direncanakan akan digelar pada Minggu 27 Agustus 2023. Namun ada perubahan sehingga jadwal maju dari rencana, yakni pada Sabtu ini 26 Agustus 2023.

Lomba Memasak Nasi Goreng khas Mbak Ita ini cukup menuai perhatian dan reaksi masyarakat. Pasalnya lomba ini menarik antusiasme hampir seluruh warga Kota Semarang hingga lingkup terkecilnya.

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI