Jadwal Konser di Kota Semarang Bulan September 2023, Catat Supaya Enggak Ketinggalan!

Elsa Krismawati
Sabtu 02 September 2023, 11:12 WIB
ilustrasi : Inilah informasi jadwal konser di bulan September yang diadakan di Kota Semarang (Sumber : pexels.com)

ilustrasi : Inilah informasi jadwal konser di bulan September yang diadakan di Kota Semarang (Sumber : pexels.com)

INFOSEMARANG.COM - Pada bulan September ini, Kota Semarang akan menjadi tuan rumah sejumlah konser di bulan September 2023 yang menarik.

Oleh karena itu, memahami jadwal konser di Semarang untuk bulan September 2023 adalah hal yang penting bagi para penggemar musik yang ingin menyaksikan beragam pertunjukan yang diadakan di kota ini.

Sebagai sebuah kota metropolitan yang juga merupakan ibu kota Provinsi Jawa Tengah, Semarang telah menjadi tempat yang sering digunakan untuk berbagai acara besar, termasuk festival musik dan konser.

Baca Juga: Lengser, Ganjar Pranowo Ingatkan Soal ASN ke PJ Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana: Saya Titipkan...

Berikut adalah daftar jadwal konser di Semarang untuk bulan September 2023 yang perlu diketahui oleh warga Semarang, terutama mereka yang gemar musik:

1. The 4th Manoover

Festival musik pertama adalah "The 4th Manoover" yang diselenggarakan oleh mahasiswa FEB UNDIP.

Acara ini akan berlangsung di Marina Convention Center pada tanggal 2 September 2023.

Konser ini akan menampilkan penampilan istimewa dari dua bintang terkenal, yaitu Rossa dan Afgan.

Baca Juga: Kebakaran Gunung Sumbing, Pendaki Dievakuasi, BPBD Wonosobo: Ada 44 Orang...

2. ECOFEST 2023

Fakultas Ekonomi dan Bisnis dari Universitas Katolik Soegijapranata akan menghadirkan "ECOFEST 2023".

Festival ini akan berlangsung pada tanggal 9 September 2023 di depan gedung Albertus, Universitas Katolik Soegijapranata.

Acara ini akan menampilkan sejumlah musisi terkenal seperti Jaz, Hendra Kumbara, dan Dendi Nata.

Penggemar musisi-musisi ini pasti tidak boleh melewatkan kesempatan ini.

Baca Juga: Diduga Laporan Tak Ditanggapi, Kakek Ini Nekat Tebaskan Parang ke Polisi

3. Ekspectanica 2023

Setelah kesuksesannya di Surabaya, "Ekspectanica 2023" akan menyapa Kota Semarang pada tanggal 9 September 2023.

Acara ini akan digelar di Lapangan Parkir Utara PRPP dan akan menampilkan sejumlah bintang besar seperti Yura Yunita, Juicy Luicy, Parade Hujan, Ardhito Pramono, Sal Priadi, dan Raisa.

Baca Juga: Geger Penjual Ditinggal Gerobak Cilok Putar Balik dan Jalan Sendiri, Warganet: Coba Diomongin Baik-baik

4. HOMECOMiNG express tour 2023

Terakhir, ada konser solo dari penyanyi Paul Partohap yang diberi judul "HOMECOMiNG express tour 2023".

Konser ini akan digelar pada tanggal 30 September di cafe Kopi Susu Bu Lurah.

Acara ini tidak hanya menghadirkan pertunjukan musik, tetapi juga memberikan pengalaman berbeda kepada penonton dengan mengajak mereka untuk menulis, menciptakan, dan memproduksi lagu bersama Paul Partohap.

Itulah beberapa informasi mengenai jadwal konser di bulan September yang diadakna di Kota Semarang, catat jangan sampai ketinggalan!

Baca Juga: Waspada! Modus Phising BPJS Kesehatan di Whatsapp, Bisa Kuras Habis Saldo Anda, Begini Ciri-cirinya

Dari sejumlah konser dan festival musik yang tersedia, konser mana yang akan Anda hadiri? ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)