Mbak Ita Minta Dinas Tidak Cuma Jago Bikin Anggaran Taman, Tapi Juga Pemeliharaannya, Banyak Tanaman Mati Kurang Air!

Galuh Prakasa
Selasa 05 September 2023, 15:56 WIB
Wali Kota Semarang meminta OPD lebih peduli dengan pemeliharaan taman kota dan perawatan rutin saluran air. (Sumber : Dok. Pemkot Semarang)

Wali Kota Semarang meminta OPD lebih peduli dengan pemeliharaan taman kota dan perawatan rutin saluran air. (Sumber : Dok. Pemkot Semarang)

INFOSEMARANG.COM -- Dampak dari fenomena El Nino telah membawa tantangan serius bagi Kota Semarang, terutama terkait dengan kekeringan yang berdampak pada taman-taman kota.

Wali kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu turun lakukan pengecekan memastikan bahwa taman-taman kota mendapat perawatan yang layak.

Ternyata yang dia lihat tidak seperti yang dibayangkan. Banyak tanaman di fasilitas umum mati karena kekurangan air dan timbunan sampah di saluran air.

Baca Juga: Atasi Polusi Udara, Pemkot Semarang Bakal Tambah Pohon Peneduh Kawasan Jalan Utama

“Ini saya turun ke lapangan mengecek, karena yang pertama untuk melihat adanya fenomena El Nino karena musim kemarau sehingga banyak tanaman ini mati,” ujar Mbak Ita dikutip dari website resmi saat melakukan tinjuan ke sejumlah titik pada Senin, 4 September 2023.

Mbak Ita, sapaan akrab Wali kota Semarang, mengajak dan mendorong seluruh jajaran Pemerintah Kota Semarang untuk lebih peduli dan proaktif dalam merawat tanaman-tanaman di fasilitas umum, terutama taman-taman kota.

Ia menegaskan bahwa minimal tindakan yang perlu dilakukan adalah menyirami tanaman-tanaman tersebut secara teratur.

“Saya minta kepada teman-teman ini untuk aware, baik dinas-dinas terkait sampai ke bawah-bawahnya ini aware, perhatian gitu lho,” tegas Ita di hadapan sejumlah Kepala OPD dan kepala bidang terkait.

Lebih lanjut, Wali kota menginstruksikan jika memang harus disiram dengan menghemat air, maka bisa dilakukan malam hari setelah Maghrib sampai Subuh.

Baca Juga: PSIS Semarang Pinjamkan Dua Pemain Muda Ridho Syuhada dan Rizky Dwi ke Klub Liga 2 untuk Tingkatkan Jam Terbang

Selain itu, Wali kota juga menekankan pentingnya peran dinas terkait dalam pemeliharaan taman-taman kota.

Ia mengungkapkan keprihatinannya terhadap situasi di mana tanaman-tanaman yang indah dan berharga dapat mati hanya karena kurangnya perawatan yang tepat.

Ita menegaskan agar dinas terkait tidak hanya lihai menyusun anggaran dan membuat taman, namun juga harus mampu merawatnya dengan baik.

“Sangat disayangkan, tanaman yang bagus mati hanya karena awalnya kekurangan air akibat tidak disiram. Banyak dari teman-teman dinas bisa membuat tapi nggak bisa merawat,” katanya.

Wali kota Hevearita Gunaryanti Rahayu juga memberikan saran konstruktif lainnya. Ia menyarankan agar dinas terkait menjadi lebih selektif dalam memilih jenis tanaman yang ditanam di taman-taman kota.

Baca Juga: Jangan Langsung Pulang! The Nun 2 Akan Hadirkan Mid Credit Scene, Tentang Apa?

Tanaman yang tahan terhadap panas dan tidak memerlukan banyak air seperti suruh-suruhan atau kacang-kacangan menjadi pilihan yang bijak.

“Tidak harus yang macam-macam atau aneh terpenting adalah bersih, nyaman dan hijau. Tanaman tidak usah pilih yang mahal yang penting tahan terhadap panas, yang sudah disampaikan tadi seperti suruh-suruhan, bayam-bayaman,” katanya.

Selain merawat taman-taman kota, Wali kota juga menggarisbawahi pentingnya upaya pencegahan banjir. Upaya percepatan dalam mengatasi permasalahan saluran air perlu ditingkatkan.

Menurutnya Pemkot harus memberi prioritas pada pengelolaan dan pengendalian banjir. Tindakan yang perlu dilakukan saat ini, harus segera diimplementasikan.

Wali kota juga mengingatkan agar Dinas Pekerjaan Umum tidak lengah saat ini tidak banjir, karena curah hujan tinggi yang biasanya terjadi pada bulan Oktober-November dapat mengakibatkan air naik.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)