Tangis Ganjar Pranowo Pecah Saat Momen Perpisahan dengan Warga Jawa Tengah

Elsa Krismawati
Rabu 06 September 2023, 05:00 WIB
Air Mata Ganjar Pranowo di Pesta Perpisahan (Sumber : Instagram @ganjarpranowo)

Air Mata Ganjar Pranowo di Pesta Perpisahan (Sumber : Instagram @ganjarpranowo)

INFOSEMARANG.COM- Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengalirkan air mata saat berpamitan dengan ribuan warga yang memadati Pesta Rakyat Terima Kasih Jawa Tengah di halaman Kantor Gubernur Jawa Tengah, Semarang, pada hari Selasa 5 September 2023.

Pesta rakyat ini merupakan puncak perpisahan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang telah memimpin Jawa Tengah selama dua periode, yaitu tahun 2013-2018 dan 2019-2023.

Diketahui posisinya sebagai Gubernur selanjutnya akan dijabat sementara oleh Komjen Pol (Purn) Nana Sudjana.

Baca Juga: Minum Teh Setiap Hari Bisa Jaga Berat Badan dan Sehatkan Jantung? Berikut Segundang Manfaat Lainnya yang Wajib Diketahui

Selama acara pamitan pada hari terakhir masa jabatannya, Ganjar mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Jawa Tengah yang selalu mendukungnya selama dua periode pemerintahannya.

Ganjar Pranowo merasa bahwa warga Jateng telah menjadi keluarga, sumber inspirasi, dan motivasinya untuk memberikan yang terbaik.

Dalam acara tersebut, Ganjar hadir bersama istri, Siti Atikoh, dan putranya, Zinedine Alam Ganjar.

Baca Juga: Bukan Sekedar Meme, Barbenheimer Bakal Dibuat Film oleh Full Moon Features

Meskipun awalnya Ganjar tampak tegar dalam pidatonya, dia akhirnya tak kuasa menahan air mata saat menyaksikan video testimonial dari warga, ulama, dan orang-orang terdekatnya yang berbicara tentang kepemimpinannya selama 10 tahun.

Ketika putranya, Alam, menyampaikan keinginannya agar Ganjar naik gunung bersama setelah pensiun dari jabatan Gubernur, air mata Ganjar mengalir.

"Kapan ayah ada waktu untuk naik gunung berdua, mudah-mudahan bisa,” kata Alam seperti dikutip Infosemarang.com dari Instagram @ganjarpranowo pada 6 September 2023.

Baca Juga: Hasil China Open 2023 Hari Ini: 5 Wakil Indonesia Tembus Babak 16 Besar

Puluhan ribu warga Jawa Tengah memberikan tepuk tangan untuk memberikan dukungan pada momen tersebut.

Ganjar mengungkapkan rasa terima kasihnya terhadap dukungan dan kasih sayang yang diterimanya selama 10 tahun memimpin Jawa Tengah.

Ia merasakan dukungan hangat dari masyarakat, serta mengaku menerima dengan baik kritik dan cacian yang pernah disampaikan.

Baca Juga: 10 Tools AI Gratis yang Bisa Bantu Pekerjaanmu, Mulai Buat Email Hingga Konten

Dalam pernyataannya, Ganjar juga menyampaikan permintaan maaf jika selama 10 tahun ini tidak bisa memberikan yang sempurna kepada masyarakat Jawa Tengah.

Ia berharap agar pengganti sementara (PJ) Gubernur Jateng dan Gubernur Jateng yang terpilih selanjutnya dapat melanjutkan pekerjaan penting untuk daerah ini.

Usai memberikan pidatonya, Ganjar turun dari panggung untuk menyalami puluhan ribu warga yang hadir dalam acara perpisahan tersebut.

Ganjar Pranowo berjalan dari kantor Gubernuran sampai ke bundaran air mancur di Jalan Pahlawan, sambil menerima ucapan perpisahan dan dukungan dari masyarakat.***

 

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)
Semarang Raya25 Maret 2025, 14:33 WIB

Puncak Penumpang Kereta Api di Daop IV Semarang Diprediksi H-2 Lebaran 2025

Diprediksi jumlah kedatangan penumpang tertinggi selama masa arus mudik akan terjadi pada Sabtu, 29 Maret 2025 atau H-2 dengan jumlah lebih dari 28 ribu penumpang.
Penumpang tiba di Stasiun Semarang Tawang Bank Jateng. (Sumber:  | Foto: Sakti)