DPRD Kota Semarang Soroti Keamanan Perlintasan Kereta Api Sebidang, Sembilan Perlintasan Perlu Penanganan

Galuh Prakasa
Rabu 06 September 2023, 13:32 WIB
Perlintasan sebidang di kawasan Jl. Bugen, Muktiharjo Kidul, Kec. Pedurungan, Kota Semarang. (Sumber : Google Maps)

Perlintasan sebidang di kawasan Jl. Bugen, Muktiharjo Kidul, Kec. Pedurungan, Kota Semarang. (Sumber : Google Maps)

INFOSEMARANG.COM -- Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Semarang, Jawa Tengah, menyoroti masalah keamanan sejumlah perlintasan kereta api (KA) sebidang yang belum memiliki palang pintu, potensial membahayakan pengguna jalan.

Anggota Komisi C DPRD Kota Semarang, Joko Santoso, menjelaskan bahwa Pemerintah Kota Semarang memiliki tanggung jawab.

Sebab akses jalan perlintasan kereta api sebidang yang tidak berpalang pintu berada di jalan perkotaan.

Baca Juga: VIRAL Seorang Wanita Lindas Bayi 15 Bulan Pakai Pajero Sport, Pelaku Kerap Dipanggil Ibu Haji

"Kami tinjauan ke salah satu palang pintu di Tambakharjo, perbatasan Kecamatan Semarang Barat-Tugu. Kebetulan kewenangan pemkot karena bukan jalan nasional, melainkan jalan golongan 2," kata Joko seperti dikutip dari Antara pada Rabu, 6 September 2023.

Joko menjelaskan bahwa beberapa perlintasan sebidang sudah memiliki penjaga, meskipun mereka hanya mengandalkan data manual untuk mengikuti jadwal kereta.

"Seperti tadi, ada dua bentuk komunikasi (penjaga perlintasan). Ada jadwal (perjalanan KA) manual yang ditempel dan ada juga komunikasi WA kereta sampai di mana dan sebagainya," katanya.

Joko berharap Pemerintah Kota melalui Dinas Perhubungan, dapat memberikan perhatian lebih dengan membangun pos perlintasan sebidang yang dapat bekerja sama dengan Kementerian Perhubungan.

Dia menyebut, sekalipun belum ada perhatian dari pusat, bosa dengan menambah SDM, menambah anggaran penjagaan di palang pintu.

Baca Juga: Laga Paseduluran PSIS Semarang Jamu Selangor FC, Peringkat Kedua Klasemen Sementara Liga Super Malaysia 2023

"Kalaupun belum ada perhatian pusat, kami mendorong pemkot, yakni dishub untuk memberikan solusi. Kalau belum siap membuat palang, paling tidak menambah SDM, menambah anggaran penjagaan di palang pintu," katanya.

Anggota Komisi C DPRD Kota Semarang, Febriyansah Soemarmo, menambahkan bahwa beberapa perlintasan yang dikelola oleh masyarakat ternyata tidak beroperasi selama 24 jam.

"Malamnya berbahaya karena mereka (menjaga perlintasan) sampai pukul 18.00 WIB. Padahal, KA 'kan sampai malam. Menurut dishub ada sembilan palang pintu yang belum otomatis," katanya.

Sementara itu, Dishub Kota Semarang akan mencari solusi untuk meningkatkan keamanan dan keselamatan para pengendara yang melintasi perlintasan sebidang yang belum memiliki palang pintu.

Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Dishub Kota Semarang, Danang Kurniawan, mengatakan bahwa ada beberapa langkah yang dapat diambil.

Baca Juga: Dampak Cuaca Panas, Dinkes Sebut Kasus ISPA di Kota Semarang Meningkat, Waspadai Juga Penyakit Kulit dan Mata

Langkah tersebut seperti memasang rambu peringatan atau pita penggaduh di perlintasan sebidang ataupun menempatkan petugas penjaga.

"Di titik-titik yang dikelola dishub yang resmi, sudah berpalang, sudah penjagaan 24 jam. Namun, ada titik-titik yang timbul dengan sendirinya. Dahulu sawah, kemudian jadi permukiman," katanya.

Danang menyebutkan solusi jangka panjang adalah membangun jalur khusus, seperti flyover atau underpass di perlintasan sebidang tersebut, untuk meningkatkan keamanan secara signifikan.

Selama ini, telah terjadi beberapa kecelakaan di perlintasan sebidang di Kota Semarang.

Terutama di perlintasan yang tidak memiliki penjaga, yang mengakibatkan kerugian besar, terutama dalam hal korban jiwa.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis20 November 2024, 17:03 WIB

Ekonom Bank Mandiri Optimistis Ekonomi Indonesia Tetap Solid di Tengah Dinamika Global

Ekonomi nasional diproyeksikan akan tetap menunjukkan kinerja positif, didukung oleh stabilitas makroekonomi yang terjaga.
Event Mandiri Macro and Market Brief Road to Mandiri Investment Forum 2025 di Jakarta, Rabu 20 November 2024.
 (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri.)
Semarang Raya19 November 2024, 15:45 WIB

Semarang Raih Dua Penghargaan Daerah Tertib Ukur dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag

Selama dua tahun berturut-turut, Kota Semarang meraih penghargaan sebagai daerah tertib ukur.
Pemkot Semarang meraih dua kategori penghargaan sebagai Daerah Tertib Ukur (DTU) dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag.
 (Sumber:  | Foto: Dok)
Umum19 November 2024, 13:19 WIB

PJ Gubernur Jateng Nana Sudjana Langsung Bergerak Selesaikan Pemblokiran Rekening UD Pramono

Pemilik UD Pramono, Pramono menyampaikan terima kasih karena telah dibantu menyelesaikan satu persatu permasalahan yang dihadapi.
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mendampingi Menko Bidang Pangan, Zulkifli Hasanbersilaturahmi dengan pemilik UD Pramono. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya19 November 2024, 11:57 WIB

Bantu Petani, Mbak Ita Luncurkan "Petruk Semar" untuk Pasarkan Hasil Panen

Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya), truk operasional untuk memasarkan hasil pertanian di Kota Semarang.
Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya). (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:49 WIB

Warga Tambaklorok Kini Miliki Jamban Pribadi, Tak Lagi Buang Hajat di Sungai

Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi.
Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:45 WIB

Pemkot Semarang Terbitkan Perwal Beasiswa Anak Petani dan Nelayan

Pemkot Semarang akan melakukan sosialisasi Perwal dan melakukan kurasi terhadap anak-anak petani dan nelayan yang bisa mendapatkan beasiswa tersebut.
Aktivitas pertanian di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya15 November 2024, 16:55 WIB

Semarang Agro Expo 2024 Kembali Digelar di Mijen

. Tidak hanya memamerkan produk-produk pertanian terpadu seperti hasil kebun, peternakan, dan perikanan, SAE 2024 juga dimeriahkan berbagai lomba menarik dan edukasi pertanian untuk anak-anak.
Pembukaan Semarang Agro Expo 2024 di Mijen. (Sumber: )
Semarang Raya15 November 2024, 16:45 WIB

DPD Gerakan Pemuda Marhaenis Deklarasikan Dukungan Untuk Andika Perkasa-Hendrar Prihadi

Dalam deklarasi tersebut, secara khusus DPD GPM Jateng memberikan dukungan kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jateng nomor urut 1, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi.
Deklarasi digelar di Posko Kemenangan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya14 November 2024, 18:13 WIB

Pedagang Barito Slup-slupan Tempati Eks Pasar Dargo Semarang

Sebanyak 50 pedagang, Rabu 13 November 2024 mulai menempati Semarang Exhibition Center atau eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
Pedagang Barito menempati eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis14 November 2024, 17:37 WIB

Terus Tumbuh dan Semakin Kokoh di Tahun Ke-5, DPLK AXA Mandiri Jalin Kerja Sama Baru dengan Sejumlah Perusahaan Ternama

Kerja sama ini memberikan arti penting bagi DPLK AXA Mandiri karena kami sama-sama memiliki komitmen terhadap masa depan karyawan.
DPLK AXA Mandiri menjalin kerja sama strategis dengan PT  Industri Kereta Api dan Sambu Group. 
 (Sumber:  | Foto: dok)