Kesbangpol Jawa tengah: Solo Raya Termasuk Daerah Rawan Konflik Politik pada Pemilu 2024

Elsa Krismawati
Senin 11 September 2023, 13:02 WIB
Solo dan sekitarnya rawan konflik politik (Sumber : Intagram @KPURI)

Solo dan sekitarnya rawan konflik politik (Sumber : Intagram @KPURI)

INFOSEMARANG.COM- Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Jawa Tengah (Jateng) telah mengidentifikasi bahwa wilayah Soloraya memiliki potensi konflik yang meningkat menjelang Pemilu 2024.

Dalam konteks ini, penting bagi masyarakat untuk meningkatkan nilai-nilai toleransi sebagai upaya meminimalisir potensi konflik tersebut.

Kepala Kesbangpol Jateng, Haerudin, menekankan bahwa perbedaan pendapat antarwarga harus dikelola dengan bijak tanpa merusak persatuan dan kesatuan bangsa.

Baca Juga: Fitur Baru WhatsApp, Bisa Pisahkan Obrolan Grup dengan Chat Personal, Masih dalam Tahap Pengembangan

Menurutnya Ini memerlukan kedewasaan dalam bersikap serta saling menghargai perbedaan.

Dikutip Infosemarang.com dari Instagram @berita_jateng, Haerudin menyebutkan.

"Perbedaan itu sebuah keniscayaan, tapi persatuan dan kesatuan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) ini harus kita jaga bersama. Pemilu yang berjalan damai dan sukses maka kita akan melanjutkan pembangunan dan pemerintahan untuk kesejahteraan masyarakat," ujar Haerudin seperti dikutip Infosemarang.com pada 11 September 2023.

Baca Juga: Ganjar Pranowo Muncul di Tayangan Azan Maghrib, PDIP: Bukan Politisasi Agama

Meskipun wilayah Soloraya diidentifikasi sebagai daerah berpotensi konflik, Haerudin mencatat bahwa situasinya saat ini masih kondusif. Jawa Tengah, sebagai "center of gravity."

Yang berarti Jateng khususnya Solo Raya menjadi pusat perhatian dalam dinamika politik, dan oleh karena itu, perlu dijaga dengan baik.

Menghadapi masa kampanye yang akan dimulai pada 28 November 2023, Kesbangpol Jateng telah mengajak masyarakat untuk memperkuat nilai-nilai toleransi.

Baca Juga: Pelatih Timnas Jerman Hansi Flick Dipecat Usai Tumbang Dari Jepang 1-4

Mereka meminta semua elemen masyarakat untuk bersatu dalam mencegah timbulnya konflik, termasuk dengan melawan penyebaran informasi palsu (hoaks), isu SARA, dan ujaran kebencian.

"Tentu semua elemen media, Kesbangpol bersama dengan organisasi kemasyarakatan untuk sama-sama menjaganya," lanjutnya.

"Kita sama-sama melawan hoaks dan ujaran kebencian dengan narasi-narasi positif, kita mengedepankan toleransi dengan saling menghargai," tegas Haerudin.

Baca Juga: Sinopsis Film Horor Terbaru "Lampir", Bakal Tayang di Bioskop Akhir Tahun 2023

Sebelumnya, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) telah mencatat daerah-daerah yang masuk dalam kategori rawan tinggi pada Pemilu 2024 dan Pemilihan Serentak 2024.

Dari 85 daerah yang masuk dalam kategori tersebut, tujuh di antaranya berlokasi di Jawa Tengah.

Termasuk Kota Semarang, Kabupaten Sukoharjo, Kabupaten Purworejo, Kabupaten Temanggung, Kabupaten Wonosobo, Kabupaten Magelang, dan Kabupaten Kendal.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya21 April 2025, 19:08 WIB

Momen Hari Kartini, Wali Kota Semarang Raih Penghargaan Anugerah Puspa Bangsa

Penghargaan diberikan kepada para pemimpin perempuan yang memiliki kekuatan karakter dan menginspirasi banyak perempuan lainnya.
Wali Kota Semarang menerima penghargaan Anugerah Puspa Bangsa 2025 kategori Puspa Adidaya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya18 April 2025, 05:54 WIB

Wali Kota Semarang Terus Dorong Sekolah Swasta Serahkan Ijazah Siswa yang Tertahan Karena Nunggak SPP

Agustina mengapresiasi 37 sekolah swasta mulai jenjang TK, SD hingga SMP yang sudah melakukan deklarasi dan menyerahkan ijazah tanpa meminta pembayaran tunggakan.
Agustina, Wali Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya16 April 2025, 18:20 WIB

Wali Kota Semarang Agustina Beri Respon Cepat Aduan Masyarakat

Salah satunya yaitu keluhan tentang jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Kecamatan Gunungpati.
Penanganan jalan rusak di Jalan Kuwasen Rejo - Kelurahan Pongangan, Gunungpati. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya13 April 2025, 09:50 WIB

Gandeng Pokdarwis dan Desa Wisata, Agustina Wali Kota Semarang Rencanakan Musrenbang Pariwisata

Musrenbang pariwisata perlu dilakukan agar pengembangan desa wisata dapat dirancang secara khusus dan partisipatif.
Sesaji Rewanda di Goa Kreo, Gunungpati (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya10 April 2025, 16:27 WIB

Pemerintah Kota Semarang Kembali Gelar Prosesi Sesaji Rewanda

Selama pembagian gunungan, semua yang hadir, termasuk para monyet, bergabung dalam perayaan ini.
Perayaan Sesaji Rewanda di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 April 2025, 17:08 WIB

Wali kota Semarang Hadirkan Kanal Aduan Lapor Semar Solusi AWP

Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat yang lebih representatif melalui Lapor Semar Solusi AWP.
Wali kota Semarang hadirkan kanal pengaduan bagi masyarakat. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan09 April 2025, 13:40 WIB

Unnes Bangun Gedung Kuliah dan Laboratorium Baru, Telan Rp 120 Miliar

Gedung setinggi delapan lantai ini dirancang sebagai ruang kuliah, laboratorium, dan ruang pertemuan yang representatif, dengan total luas lantai mencapai 16.170 meter persegi.
Rencana Pembangunan Gedung Baru Unnes. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 April 2025, 19:10 WIB

Kuatkan Semangat Membangun, Agustina Wali kota Semarang Silaturrahmi ke Para Mantan Wali Kota

Agustina menyambangi sejumlah tokoh yang pernah memimpin Kota Semarang, di antaranya Hendrar Prihadi, Soemarmo Hadi Saputro, dan Sukawi Sutarip.
Wali Kota Semarang bersama jajaran pimpinan OPD bersilaturahmi dengan para Wali Kota Semarang terdahulu. 
 (Sumber:  | Foto: sakti)
Semarang Raya27 Maret 2025, 21:38 WIB

Posko Mudik BUMN 2025 Hadir di Pelabuhan Tanjung Emas Semarang, Sambut Ribuan Pemudik dari Kalimantan

Ribuan pemudik yang tiba di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang, disambut dengan fasilitas layanan gratis dari Posko Mudik Bersama BUMN 2025.
Posko Mudik Bersama BUMN di Pelabuhan Tanjung Emas, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan25 Maret 2025, 15:34 WIB

Universitas Semarang Raih Akreditasi Unggul

Akreditasi Unggul pada sebuah perguruan tinggi merupakan simbol bahwa lembaga atau perguruan tersebut sudah memenuhi syarat yang ditetapkan.

USM Raih Akreditasi Unggul.
 (Sumber:  | Foto: dok.)