Polisi Gadungan Dicegat Polisi Asli saat Antre BBM di Pedurungan, Dihukum Push Up di Depan Umum

Polisi gadungan dicegat polisi asli saat antre BBM di SPBU di Kota Semarang, Rabu 8 November 2023. (Sumber : Polrestabes Semarang)

Momen polisi gadungan dicegat oleh polisi sungguhan saat sedang mengantre BBM di sebuah SPBU di Kota Semarang, Rabu 8 November 2023.

INFOSEMARANG.COM - Anggota polisi Polrestabes Semarang mengamankan seorang oknum polisi gadungan di Pedurungan, Kota Semarang, Rabu 8 November 2023 siang.

Kronologi bermula saat anggota polisi dari Polrestabes Semarang berpapasan dengan seseorang yang naik motor di Jalan Majapahit. Ia tampak mengenakan atribut polisi lalu lintas berupa jaket bertulisan 'POLISI' di bagian punggung.

Baca Juga: Kecelakaan Sedan vs Motor di Depan Kampus Ngudi Waluyo Ungaran, Mobil Ringsek Parah

Merasa janggal dengan oknum tersebut, anggota Polrestabes Semarang pun mengikuti keduanya dari belakang. Bahkan oknum polisi gadungan tersebut sudah sempat melanggar lampu merah Jalan Sarwo Edi Wibowo, Pedurungan.

Hingga akhirnya, motor tersebut masuk ke dalam sebuah SPBU. Terlihat oknum yang mengenakan atribut polisi sedang antret BBM. Saat itulah, polisi dari Polrestabes Semarang mengamankannya.

Saat diinterogasi, ia mengaku bukan anggota polisi. Pria yang diketahui bernama Ulil Albab tersebut lantas diminta untuk melepas jaketnya. Ia juga diminta push up oleh polisi yang mengamankannya.

Baca Juga: Kronologi Mobil Pameran Tabrak Pengunjung dan 2 Eskalator Mall Paragon hingga Pecah

Ia pun mengaku tidak akan mengulangi lagi perbuatan ini karena bisa merugikan masyarakat yang tidak tahu-menahu serta instansi kepolisian.

***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI