INFOSEMARANG.COM -- Honda Scoopy tetap menjadi pilihan terbaik bagi mereka yang mencari skuter matik dengan harga terjangkau. Tersedia empat tipe varian Honda Scoopy dengan delapan pilihan warna yang menarik.
Selain itu, desainnya yang retro stylish juga menaikan nilai jual kendaraan ini. Dengan desain yang serba membulat, sepeda motor ini mendapat julukan Vespa Jepang karena mirip dengan skuter Italia itu.
Harganya bervariasi antara Rp 21.875.000 hingga Rp 22.680.000, tergantung pada tipe yang dipilih. Berikut tipe varian Honda Scoopy dan harga OTR DKI Jakarta 16 Mei 2023:
1. Scoopy Fashion - Rp 21.875.000
2. Scoopy Sporty - Rp 21.875.000
3. Scoopy Prestige - Rp 22.680.000
4. Scoopy Stylish - Rp 22.680.000
Baca Juga: The Uncanny Counter Season 2' Sinopsis, Pemeran dan Jadwal Tayang, Kim Sejeong Masih Tampil?
Sedangkan varian warna untuk Honda Scoopy 2023 ini, PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan pembaruan striping yang membuatnya tampilannya semakin ikonik. Warna yang ditawarkan yaitu, Prestige Green, Prestige White, Stylish Red, Stylish Brown untuk tipe Scoopy Smart Key.
Kemudian, terdapat juga varian warna Fashion Blue, Fashion Brown, Sporty Silver dan Sporty Red. Pembeli tinggal menyesuaikan dengan selera dan gaya yang disukai.
Fitur Unggulan Honda Scoopy
Honda Scoopy dilengkapi dengan fitur-fitur unggulan yang menarik minat pengguna sepeda motor di Indonesia. Berikut adalah beberapa fitur tersebut:
1. Combined Digital Panel Meter - Dilengkapi dengan panel meter LCD yang lebih besar dan informasi yang lebih lengkap seperti jam digital, konsumsi bahan bakar, pergantian oli, tripmeter, dan indikator aki.
2. USB Power Charger - Terdapat soket pengisi daya USB dengan penutup di dalam kotak konsol, memudahkan dan mempercepat pengisian daya gadget. Daya maksimal 5V 2,1A.
3. LED Projector Headlight - Lampu depan dengan cahaya lebih terang dan daya yang lebih efisien, memberikan fokus pencahayaan yang optimal.
Baca Juga: Tata Cara dan Bacaan Niat Puasa Asyura Beserta Keutamaannya
4. Smart Key System - Teknologi remote canggih yang memungkinkan penggunaan kunci stang/menghidupkan mesin tanpa menggunakan kunci mekanis. Dilengkapi dengan sistem keamanan anti theft alarm & answer back system untuk memudahkan mencari posisi motor. Tersedia pada tipe Stylish dan Prestige.
5. Functional Hook - Dilengkapi dengan Utility Hook yang dapat dilipat untuk memudahkan membawa barang bawaan.
6. 15,4 L U-Box - Bagasi dengan kapasitas 15,4 liter yang dapat menampung lebih banyak barang bawaan.
7. Iconic Tail Light - Desain tail light terbaru dengan bentuk yang ikonik dan modern.
8. Ban 12 Inci dan Teknologi Tubeless - Dilengkapi dengan ban tubeless yang meningkatkan kemanan dan kenyamanan dalam berkendara.
Dengan desain retro stylish yang menarik dan fitur-fitur canggih yang ditawarkan, Honda Scoopy tetap menjadi pilihan terbaik untuk Anda yang mencari skuter matik yang berkualitas dan terjangkau.***