Motor Offroad Terbaru Honda CRF250L, Libas Medan Berat dengan Mesin 250cc, Harganya Masih Segini

Galuh Prakasa
Senin 10 Juli 2023, 10:19 WIB
Spesifikasi, fitur unggulan, dan harga Honda CRF250L. (Sumber : astra-honda.com)

Spesifikasi, fitur unggulan, dan harga Honda CRF250L. (Sumber : astra-honda.com)

INFOSEMARANG.COM -- Bagi kamu yang mencari sepeda motor offroad dengan kemampuan mesin yang mampu melibas medan berat, Honda CRF250L bisa menjadi salah satu pilihan.

Honda CRF250L diperkenalkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) dalam acara Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 lalu.

CRF250L disiapkan utnuk menghadapi berbagai macam medan, karena itu sepeda motor dirancang dengan bobot ringan dan bodi ramping untuk memberikan kekokohan dan kendali yang mudah.

Dengan banyaknya kontur daerah yang menantang dan jalur offroad yang melintasi hutan menjadikan CRF250L cocok untuk memuaskan adrenalin pencinta offroad tanah air.

Motor ini dilengkapi dengan fitur-fitur unggulan, antara lain Inverted Front Suspension, Swing Arm aluminium, dan pelek jari-jari dengan ban offroad yang fleksibel dan tahan lama, ideal untuk penggunaan di jalur offroad.

Dengan ground clearance setinggi 277mm, motor ini mampu melibas berbagai kondisi jalanan di Indonesia.

Swingarm berbahan aluminium mengurangi bobot motor namun tetap kokoh. Double wavy disc brake pada sistem pengereman membantu mengeluarkan panas untuk pengereman yang lebih baik.

Baca Juga: 11 Drama Korea yang Diadaptasi dari Webtoon, Tak Kalah Seru dari See You in My 19th Life

Knalpot CRF250 dilengkapi pelindung dan diposisikan tinggi untuk menunjang berkendara offroad yang lebih baik.

Honda CRF250L juga dibekali tangki berkapasitas 7,8L untuk petualangan dengan daya jelajah jauh.

Motor ini dilengkapi dengan panel meter full digital yang informatif dan tampilan modern. Lampu depan dan sein menggunakan teknologi LED dengan desain minimalis yang elegan.

Handle motor dilengkapi dengan hand guard untuk melindungi tangan pengendara saat melintasi medan offroad yang menantang.

CRF250L didukung oleh mesin tangguh berkapasitas 249cc, DOHC, single-cylinder, 6 kecepatan, yang dilengkapi dengan sistem injeksi PGM-FI untuk memberikan performa maksimal dalam menghadapi berbagai jalanan di Indonesia.

Mesin mampu menghasilkan tenaga maksimum hingga mencapai 18,9 kW pada 8.500 rpm, dan torsi maksimum sebesar 23,1 Nm pada putaran 6.500 rpm.

Selain itu, CRF250L juga dilengkapi dengan fitur Assist/Slipper Clutch yang memberikan pengoperasian yang lebih lembut dan nyaman.

Baca Juga: Operasi Patuh Candi Mulai 10-23 Juli 2023, Jangan Langgar 5 Aturan Ini jika Tak Mau Ditilang

Slipper Clutch mengurangi risiko engine brake saat penurunan gigi ekstrim, mencegah ban belakang selip, dan meningkatkan kenyamanan berkendara.

Harga dan Varian

CRF250L hadir dengan varian warna Extreme Red dan dijual dengan harga OTR Jakarta Rp 79.900.000.

Dengan fitur-fitur unggulannya, CRF250L menjadi pilihan yang tepat bagi pecinta motor offroad yang menginginkan motor tangguh dan andal untuk menghadapi medan berat.***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)