KEREN! Motor Listrik SMEV EM-1 dan EM-T Bisa Dipersonalisasi Sesuai Kebutuhan Pembeli! Bakal Terlibat dari Awal Motor DIbangun

Galuh Prakasa
Rabu 26 Juli 2023, 12:43 WIB
Sepeda motor listrik SMEV EM-1 dan EM-T bisa dipersonalisasi sesuai kebutuhan pembeli. (Sumber : Instagram/studio_motor)

Sepeda motor listrik SMEV EM-1 dan EM-T bisa dipersonalisasi sesuai kebutuhan pembeli. (Sumber : Instagram/studio_motor)

INFOSEMARANG.COM -- Studio Motor Electric Vehicle (SMEV) baru-baru ini meluncurkan dua model sepeda motor listrik, yaitu EM-1 dan EM-T.

Hebatnya, kedua motor listrik ini bisa dipersonalisasi sesuai dengan keinginan pengguna, jadi pembeli bisa menyesuaikan keinginaannya dari tahap awal pembangunan motor, keren kan?

SMEV merupakan hasil dari riset panjang untuk menjawab tantangan berkembangnya dunia elektrifikasi. Kami merancang, membuat, dan memproduksi kendaraan listrik yang disesuaikan dengan gaya hidup dan kebutuhan berkendara setiap individu,” kata Pendiri SMEV Donny Ariyanto dikutip dari Antara pada Rabu, 26 Juli 2023.

Sepeda motor ini dibanderol mulai dari Rp 75 juta harga on the road.

Penasaran dengan kedua model motor diri SMEV? Mari simak selengkapnya.

Baca Juga: Ketahuan Nikah Lagi, Begini Curhatan Opie Kumis saat Disiram Sayur Asem Oleh Istri Tua

SMEV EM-1, Jarak Tempuh Jauh dan Bisa Diajak Ngebut

Sepeda motor listrik SMEV EM-1 memiliki desain yang kompak dan top speed yang wah!

Disebut sebagai sepeda motor listrik untuk jalur perkotaan, EM-1 punya kekuatan yang luar biasa.

Dengan baterai li-ion cell dari LG berdaya 72V40Ah, controller yang bisa diprogram, dan dinamo listrik berkekuatan 3.000 watt, motor ini mampu menjelajah hingga 110 kilometer dengan kecepatan maksimum mencapai 105 kilometer/jam. Mantap, kan?

Selain performanya yang ciamik, desain ramping dan bodi serat karbon kevlar membuatnya jadi motor yang ringan dan lincah untuk bermanuver di jalan raya.

Jadi, gak perlu khawatir lagi deh ketika harus bermanuver di tengah kemacetan kota. Kamu bisa nyaman dan bergaya dengan SMEV EM-1!

Baca Juga: 5 Rekomendasi Drama Korea 12 Episode! Terbaru Ada Revenant' Cek Bisa Nonton di Mana?

SMEV EM-T, Tangguh dan Gagah di Medan Off-Road!

Bagi kamu yang suka tantangan dan menggila di medan off-road, SMEV EM-T adalah jawabannya!

Motor listrik ini dikhususkan untuk mengatasi jalur yang tidak rata dan medan berat.

Dengan dinamo listrik berkekuatan 4.000 watt, baterai li-ion cell dari LG berdaya 72V40Ah, dan controller yang bisa diprogram, EM-T diklaim mampu menyuguhkan torsi yang besar untuk menghadapi medan off-road yang menantang.

Ketangguhan motor ini tak hanya pada performanya, tapi juga pada desainnya yang gagah dan tangguh.

Donny, memastikan bahwa motor EM-T ini dirancang khusus untuk menaklukkan jalur-jalur yang menantang.

Dengan paduan tenaga dan ketahanan, sepeda motor listrik ini punya keunggulan yang nggak bisa dianggap remeh.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu WAJIB Tolak Ajakan Jalani Hubungan Tanpa Status, Bikin Capek Hati!

Motor Listrik SMEV Bisa Dipersonalisasi Sesuai Kebutuhan

Tapi, hal yang bikin SMEV EM-T makin keren adalah kemampuannya untuk menyesuaikan gaya motor ini sesuai keinginanmu.

Donny menyatakan bahwa setiap pengendara itu unik, dan SMEV memahami itu.

Kamu bisa pilih warna favoritmu, sesuaikan jok dan setang agar ergonomis, atau bahkan meningkatkan performanya dengan teknologi terbaru.

Wow, kamu bakal puas banget deh dengan pilihan penyesuaian yang ditawarkan SMEV!

Selain itu, SMEV juga bakal menyiapkan electrical kit untuk mengakomodasi keinginan konsumen yang ingin meningkatkan performa mesinnya saat ini.

Sepeda motor listrik yang bisa dipersonalisasi baru kali ini SMEV yang menyediakannya. Kamu bisa memilih motor yang sesuai dengan gaya hidup dan kebutuhanmu.

Mau tampil stylish di perkotaan atau menggila di medan off-road, SMEV punya solusinya!***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis20 November 2024, 17:03 WIB

Ekonom Bank Mandiri Optimistis Ekonomi Indonesia Tetap Solid di Tengah Dinamika Global

Ekonomi nasional diproyeksikan akan tetap menunjukkan kinerja positif, didukung oleh stabilitas makroekonomi yang terjaga.
Event Mandiri Macro and Market Brief Road to Mandiri Investment Forum 2025 di Jakarta, Rabu 20 November 2024.
 (Sumber:  | Foto: dok Bank Mandiri.)
Semarang Raya19 November 2024, 15:45 WIB

Semarang Raih Dua Penghargaan Daerah Tertib Ukur dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag

Selama dua tahun berturut-turut, Kota Semarang meraih penghargaan sebagai daerah tertib ukur.
Pemkot Semarang meraih dua kategori penghargaan sebagai Daerah Tertib Ukur (DTU) dan Pasar Tertib Ukur dari Kemendag.
 (Sumber:  | Foto: Dok)
Umum19 November 2024, 13:19 WIB

PJ Gubernur Jateng Nana Sudjana Langsung Bergerak Selesaikan Pemblokiran Rekening UD Pramono

Pemilik UD Pramono, Pramono menyampaikan terima kasih karena telah dibantu menyelesaikan satu persatu permasalahan yang dihadapi.
Pj Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana mendampingi Menko Bidang Pangan, Zulkifli Hasanbersilaturahmi dengan pemilik UD Pramono. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya19 November 2024, 11:57 WIB

Bantu Petani, Mbak Ita Luncurkan "Petruk Semar" untuk Pasarkan Hasil Panen

Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya), truk operasional untuk memasarkan hasil pertanian di Kota Semarang.
Mbak Ita meluncurkan Petruk Semar (Petani Truck Semarang Punya). (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:49 WIB

Warga Tambaklorok Kini Miliki Jamban Pribadi, Tak Lagi Buang Hajat di Sungai

Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi.
Ahmad Sholeh (50), warga RT 3 RW 14 Tambakmulyo, Semarang Utara, kini memiliki jamban pribadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya17 November 2024, 16:45 WIB

Pemkot Semarang Terbitkan Perwal Beasiswa Anak Petani dan Nelayan

Pemkot Semarang akan melakukan sosialisasi Perwal dan melakukan kurasi terhadap anak-anak petani dan nelayan yang bisa mendapatkan beasiswa tersebut.
Aktivitas pertanian di Kota Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya15 November 2024, 16:55 WIB

Semarang Agro Expo 2024 Kembali Digelar di Mijen

. Tidak hanya memamerkan produk-produk pertanian terpadu seperti hasil kebun, peternakan, dan perikanan, SAE 2024 juga dimeriahkan berbagai lomba menarik dan edukasi pertanian untuk anak-anak.
Pembukaan Semarang Agro Expo 2024 di Mijen. (Sumber: )
Semarang Raya15 November 2024, 16:45 WIB

DPD Gerakan Pemuda Marhaenis Deklarasikan Dukungan Untuk Andika Perkasa-Hendrar Prihadi

Dalam deklarasi tersebut, secara khusus DPD GPM Jateng memberikan dukungan kepada pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jateng nomor urut 1, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi.
Deklarasi digelar di Posko Kemenangan Andika Perkasa-Hendrar Prihadi. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya14 November 2024, 18:13 WIB

Pedagang Barito Slup-slupan Tempati Eks Pasar Dargo Semarang

Sebanyak 50 pedagang, Rabu 13 November 2024 mulai menempati Semarang Exhibition Center atau eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
Pedagang Barito menempati eks Pasar Dargo yang berada di Jalan dr. Cipto Semarang.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis14 November 2024, 17:37 WIB

Terus Tumbuh dan Semakin Kokoh di Tahun Ke-5, DPLK AXA Mandiri Jalin Kerja Sama Baru dengan Sejumlah Perusahaan Ternama

Kerja sama ini memberikan arti penting bagi DPLK AXA Mandiri karena kami sama-sama memiliki komitmen terhadap masa depan karyawan.
DPLK AXA Mandiri menjalin kerja sama strategis dengan PT  Industri Kereta Api dan Sambu Group. 
 (Sumber:  | Foto: dok)