Ternyata Perubahan Nama Twitter Tidak Dapat Izin di Apple, Tidak Pakai X di App Store? Mengapa? Ternyata Ini Penyebabnya

Ternyata Perubahan Nama Twitter Tidak Dapat Izin di Apple, Tidak Pakai X di App Store? (Sumber : Freepik/rawpixel.com)

INFOSEMARANG.COM -- Sebelumnya, pemilik Twitter yakni Elon Musk telah melakukan sejumlah perubahan terhadap merek perusahan media sosialnya.

Twitter telah berubah nama menjadi X.

Tidak hanya namanya saja, namun sejumlah atribut pendukungs epeti halnya logo, hingga laman website-nya pun sudah berubah.

Baca Juga: Wajib Tahu! Ternyata Ini Jenis Hama dan Penyakit yang Sering Menyerang Aglonema

Akun official media sosialnya yakni @twitter pun juga sudah menjadi @x.

Namun ternyata perubahan atau rebranding ini belum bisa terwujud secara menyeluruh.

Pasalnya, Apple tidak memberikan ijin penggunaan nama X ini untuk masuk di App Store.

Meski sebelumnya di Google Play Store nama Twitter sudah lenyap dan digantikan oleh X, namun hal itu belum dapat terwujud di App Store.

Baca Juga: Tanda-tanda Kamu Seorang Workaholic Hingga Mengorbankan Kehidupan Pribadimu Sendiri

Phone Arena melaporkan pada Sabtu (29/7/2023) lalu bahwa hal tersebut disebabkan oleh adanya aturan dari App Store yang telah lama dibuat oleh Apple.

Di mana pihaknya mengharuskan pembuat aplikasi memberikan nama aplikasi lebih dari satu karakter.

Tentu dengan perubahan Twitter menjadi X ini tidak dapat memenuhi syarat tersebut.

Sehingga meski logo Twitter sudah berubah menjadi X putih dengan latar hitam di App Store, namun nama platform yang muncul masih tetap Twitter. ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI