Twitter Punya Fitur Video Call? CEO Ungkap Hal Ini saat Wawancara

Ternyata Perubahan Nama Twitter Tidak Dapat Izin di Apple, Tidak Pakai X di App Store? (Sumber : Freepik/rawpixel.com)

INFOSEMARANG.COM - Twitter punya fitur video call, benarkah? Twitter atau kini namanya sudah menjadi X disebutkan akan memiliki fitur video call atau panggilan melalui video.

Dikutip dari Business Insider, dalam salah satu wawancaranya Linda Yaccarino selaku CEO X menyebutkan jika nantinya Twitter atau X akan menjadi aplikasi segalanya termasuk memiliki fitur video call.

"Anda akan segera dapat melakukan panggilan obrolan video tanpa harus memberikan nomor telepon Anda kepada siapa pun di platform ini,” sebut Yaccarino.

Tak cuma video call, X rencananya juga akan menambahkan metode berlangganan untuk para kreator dan juga fitur video berdurasi panjang.

Baca Juga: Resep Sourdough Starter yang Viral di Twitter dan TikTok, Harus Sabar dan Rutin Feeding 7 Hari

Platform X juga dikabarkan akan terjun ke dunia musik, sebab diketahui X juga baru saja mengambil alih @music milik salah seorang pengguna Twitter.

Ide 'aplikasi segalanya' yang digagas oleh Elon Musk mendapatkan dukungan penuh dari Yaccarino.

Tak sekedar mengganti logo, ide aplikasi segalanya membuat X yang tadinya Twitter banyak mengalami transformasi banyak fitur di dalamnya.

Baca Juga: Imbas Rebranding Twitter ke X, Kini Aplikasi Elon Musk Banjir Review Bintang Satu di App Store?

"Ketika Elon Musk mengumumkan saya bergabung dengan perusahaan… dia sangat spesifik dan sangat jelas bahwa saya bergabung dengannya untuk membantunya mentransisikan Twitter ke X, aplikasi segalanya," sebut Yaccarino.

Baca Juga: Twitter Resmi Lenyap? Kini Sudah Tidak Ada Lagi di Google Play Store

Elon Musk rencanannya akan fokus pada desain produk dan inovasi X untuk masa mendatang, sedangkan Yaccarino akan menjalankan kemitraan, penjualan, hukum dan banyak hal lainnya dari platform yang dulunya bersimbol burung warna biru tersebut.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI