Baru! WhatsApp Web Akan Punya Fitur Kunci Layar, Begini Cara Mengaktifkannya

Ilustrasi | WhatsApp Web Akan Punya Fitur Kunci Layar (Sumber : Freepik)

INFOSEMARANG.COM -- Kini WhatsApp tampak sedang mengembangkan berbagai fitur baru untuk meningkatkan kenyamanan para penggunanya.

Tidak hanya pada aplikasinya saja, namun WhatsApp juga tengah mengembangkan fitur baru untuk WhatsApp Web.

Fitur tersebut yakni fitur Kunci Layar atau "screen lock".

Baca Juga: Pria Pengendara PCX Jambret Tas Milik Emak-emak di Purwosari Semarang, Aksinya Terekam CCTV

Meski demikian, fitur ini belum diluncurkan secara resmi pada para pengguna.

Saat ini fitur kunci layar atau screen lock tersebut masih dalam tahap uji coba.

Fitur screen lock ini baru dijajal kepada sejumlah pengguna WhatsApp Web versi beta.

Berdasarkan pantauan INFOSEMARANG melalui unggahan WABetaInfo, nantinya fitur kunci layar ini dapat diakses melalui menu Pengaturan atau "Setting".

Baca Juga: Panduan Membuat Surat Lamaran Pekerjaan yang Profesional dan Menarik

Selanjutnya, pilih bagian Privasi atau "Privacy", dan gulir layar ke bawah sampai menemukan “Screen lock”.

Saat Anda mengeklik opsi "ScreenLock" tersebut, maka Anda akan diminta untuk memasukkan kata sandi atau password untuk mengunci WhatsApp Web.

Nantinya fitur ini akan bekerja saat WhatsApp Web Anda sedang tidak digunakan.

Saat diaktifkan, Anda akan memasukkan kata sandi Anda untuk membuka kunci WhatsApp Web. Notifikasi tidak akan muncul ketika layar Anda terkunci. Screen lock akan dinonaktifkan ketika Anda keluar (log out dari WhatsApp Web),” tulis WhatsApp.

Baca Juga: Dibuka Sebentar Lagi! Cek Syarat Daftar Seleksi CPNS 2023 dan Dokumen Wajib yang Harus Dimiliki

Selain mengunci layar saat tidak digunakan, fitur screen lock ini juga berfungsi untuk mencegahnotifikasichat muncul di layar laptop atau PC Anda.

Sehingga jika ada percakapan atau chat yang bersifat rahasia, maka hal tersebut tidak akan diketahui orang lain.

Selain itu, baca juga Cara Screen Sharing WhatsApp Lewat Video Call, Fitur Baru yang Mirip Zoom Meeting. ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI