Cara Cek CCTV Tol, Waspada Macet Saat Arus Mudik Meningkat

Kemacetan gerbang tol saat mudik lebaran (Sumber : Twitter)

INFOSEMARANG.COM -- Agar tidak terjebak macet saat arus mudik meningkat, pastikan untuk ikuti cara cek CCTV tol di bawah ini.

Kementerian Perhubungan atau Kemenhub melakukan berbagai cara untuk lebih waspada dengan arus mudik di lebaran 2023 ini.

Salah satunya adalah dengan mengaktifkan CCTV tol di beberapa lokasi agar bisa dipantau secara berkala.

Mengenai hal ini, kini pemudik bisa memantau CCTV tol melalui laman website RTTMC atau Road Transport and Traffic Management Center.

Website RTTMC ini merupakan yang resmi dibuat oleh Kementerian Perhubungan untuk memantau arus mudik.

Baca Juga: Megahnya Rest Area KM 456 Salatiga, Paling Indah di Jawa Tengah?

Setidaknya, ada 30 CCTV yang terpasang di titik rawan macet yang ada.

Agar bisa dipantau dan terhindar dari macet saat arus mudik sedang meningkat, berikut cara cek CCTV tol.

  1. Masuk ke laman RTTMC di http://rttmc.dephub.go.id/rttmc/livecctv
  2. Langsung masuk ke pilihan 'Live CCTV'
  3. Pilih lokasi dan jalur yang akan dipantau
  4. Laman ini akan langsung menunjukan pantauan langsung di lokasi tersebut

Baca Juga: 7 Varian Ketupat yang Bisa Dijadikan Ide Hidangan Baru untuk Lebaran Idul Fitri, Ada yang Baru Dengar?

Di laman RTTMC ini tersedia sejumlah jalur untuk dipantau yaitu jalur utara, jalur tengah, jalur selatan dan jalur barat.

Pantauan CCTV di RTTMC ini bisa langsung dari sisi jalan raya hingga drone untuk pemandangan yang lebih luas.

Sebelum mudik, itu tadi cara cek CCTV tol yang bisa kamu pantau agar terhindar dari macet.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI