Layanan mobile banking M-BCA sempat mengalami error pada Senin 25 September 2023 sejak pagi hari, sejumlah nasabah mengaku tak bisa mengakses meski hanya cek saldo.
INFOSEMARANG.COM - Tak bisa diakses hampir setengah hari, M-BCA layanan aplikasi mobile banking Bank BCA sudah kembali normal.
Layanan ini sempat bermasalah pada Senin 25 September 2023 pagi hingga siang hari. Sejumlah nasabah pun sempat mengeluh karena tak bsia mengakses aplikasi.
Meski hanya untuk sekadar cek saldo maupun layanan yang urgen lainnya.
Baca Juga: Cara Menggunakan QRIS di BCA Mobile, Cepat Kurang dari 1 Menit!
Kini pada Senin siang, aplikasi M-BCA sudah kembali bisa diakses. Nasabah bisa kembali menggunakan layanan seperti biasa.
M-BCA yang error sejak Senin pagi ini sempat trending di laman X Twitter karena banyaknya warganet yang mengeluh hal sama.
"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Sebelumnya terjadi kendala pada m-BCA namun saat ini sudah kembali normal. Kami sarankan Bapak/Ibu bisa mencoba kembali secara berkala. Tks," tulis customer service Bank BCA di X.
***