GRATIS! 3 Cara Nonton YouTube Tanpa Iklan, Tidak Perlu Berlangganan

Cara Nonton YouTube Tanpa Iklan, Tidak Perlu Berlangganan (Sumber : Tangkapan Layar YouTube)

INFOSEMARANG.COM -- Tentu Anda sudah familiar dengan aplikasi menonton video YouTube.

Seperti yang sudah diketahui, saat menonton YouTube secara gratis pengguna juga secara otomatis akan ditampilkan berbagai iklan sebagai selingan baik di awal atau di tengah video.

Namun memang biasanya beberapa iklan juga bisa dilewati dengan cepat menekan tombol "Skip" atau 'Lewati" yang ada di pojok kanan bawah.

Baca Juga: Beckham Putra Batal Bela Timnas U-24 di Asian Games 2022, Pertimbangkan Cedera yang Ancam Karir

Sayangnya tidak sedikit pula yang merasa terganggu dengan iklan yang muncul, bahkan terkadang iklan yang ditayangkan memiliki durasi yang cukup panjang.

Di sisi lain, pengguna bisa menikmati nonton video tanpa iklan dengan berlangganan YouTube Premium.

Tapi jika Anda tidak ingin berlangganan YouTube premium, berikut cara supaya Anda tidak perlu menonton iklan pada video yang Anda tonton di YouTube secara gratis.

Baca Juga: Lowongan Kerja Terbaru Semarang, Koordinator Perekrutan & Orientasi dengan Gaji Rp 133 Jutaan Per Bulan

1. Menggunakan Ekstensi

Anda dapat memanfaatkan ekstensi pemblokir iklan sebagai cara gratis nonton YouTube tanpa iklan.

Anda hanya perlu menginstal ekstensi AdBlock di browser Anda.

Namun perlu diketahui bahwa cara ini hanya berlaku bagi Anda yang menonton video YouTube melalui browser PC tertentu.

Sayangnya tidak semua iklan bisa diblokir lewat ekstensi ini karena YouTube sendiri mempunyai sejumlah jenis iklan yang memang tidak bisa dilewati bahkan dengan menggunakan AdBlock ini.

Baca Juga: Dugaan Korupsi BTS Kominfo: Saksi Mahkota Ungkap Aliran Dana Miliaran ke Dito Ariotedjo, Komisi I DPR RI, dan BPK

2. Mengunduh Video YouTube

Cara lainnya yang dapat dilakukan yaitu dengan mengunduh video YouTube yang akan ditonton.

Dengan mengunduh video YouTube ini, umumnya pengguna akan menikmati menonton video tanpa iklan.

Anda bisa mengunduh video YouTube melali fitur yang ditawarkan YouTube supaya terhindar dari sanksi hak cipta.

Baca Juga: Dihujat Usai Ejek Codeblu, Farida Nurhan Panik Nangis: Jangan Ganggu Anak Cucu Saya

3. Menggunakan Aplikasi Pihak Ketiga

Cara selanjutnya yang dapat dicoba yaitu dengan menggunakan aplikasi pihak ketiga.

Beberapa aplikasi pihak ketiga ada yang dirancang khusus untuk memblokir iklan di YouTube saat ditonton melalui seluler atau tablet.

Namun Anda juga perlu mempertimbangkan terkait keamanan dan privasi Anda saat menggunakan aplikasi pihak ketiga ini.

Salah satu aplikasi pihak ketiga yang dapat dicoba untuk digunakan yakni newpipe.net. ***

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI