Cara Membuat Foto ala "AI Yearbook" Buku Tahunan yang Banyak Diunggah Deretan Artis, Tampil Bak Remaja SMA Tahun 90-an

Jeanne Pita W
Rabu 04 Oktober 2023, 15:44 WIB
Cara Membuat Foto ala "AI Yearbook" Buku Tahunan  (Sumber : instagram @fuji_an, @anyageraldine, @therealdisastr)

Cara Membuat Foto ala "AI Yearbook" Buku Tahunan (Sumber : instagram @fuji_an, @anyageraldine, @therealdisastr)

INFOSEMARANG.COM -- Baru-baru ini, penampilan sejumlah artis dalam fotonya yang diunggah di media sosial tampak bak anak SMA tahun 90-an.

Mulai dari Rebecca Klopper, Sharena Delon, Karin Novilda, Dian Sastro, Andre Taulany, Anya Geraldine, hingga Fujianti Utami tampak menggunggah foto yang senada.

Seperti yang diketahui, foto tersebut merupakan hasil editan dari aplikasi yang menggunakan teknologi kecerdasan buatan atau AI/Artificial Intelligence.

Baca Juga: Mentan Syahrul Yasin Limpo Dikabarkan Hilang Usai KPK Geledah Ruang Kerjanya, Jokowi: Coba Dikontak Saja, Bisa!

Tren yang digunakan yakni bernama AI Yearbook.

Bagi Anda yang ingin memiliki hasil foto serupa dengan deretan artis tersebut, Anda dapat membuatnya dengan mengunduh aplikasi bernama Epik di Google PlayStore maupun App Store.

Cara Membuat Foto AI Yearbook

Tentunya cara membuat foto AI Yearbook ini cukup mudah.

Baca Juga: Kargo Pertama MotoGP Mandalika 2023 Tiba di Bandara Lombok

Berikut langkah-langkahnya:

1. Download aplikasi Epik di Google Play Store atau Apple App Store. Anda dapat mengunduhnya melalui tautan berikut.

Link Download 1: Android 

Link Download 2: iPhone 

2. Setelah berhasil memasang aplikasi di ponsel Anda, buka aplikasi Epik.

Baca Juga: Terbaru! Penurunan Harga Bahan Pangan di Jawa Tengah

3. Untuk memulainya, Anda akan diminta untuk menyetujui Syarat dan ketentuan yang berlaku, kemudian klik "start Editing".

4. Pihak aplikasi akan memberitahukan kepada Anda bahwa proses pengeditan akan menggunakan kecerdasan buatan atau AI, sehingga ada potensi hasil gambar nantinya tidak sesuai dengan keinginan Anda.

Sehingga pastikan bahwa Anda menggunakan foto yang memperlihatkan wajah dengan jelas dan terdiri dari berbagai ekspresi, angles serta foto latar yang berbeda.

5. Anda dapat memilih 8-12 foto selfie atau wajah diri Anda untuk membuat foto buku tahunan ini.

Baca Juga: Setelah Jadi Tersangka Syahrul Yasin Limpo 'Hilang' di Eropa, KPK Ungkap Hal ini Kepada Publik

Sebagai informasi, untuk mendapatkan hasil foto buu tahunan ini, Anda perlu membayar sebesar Rp 69.000,- hingga Rp 99.000,- bergantung dari paket yang Anda pilih.

Untuk paket standard dengan harga Rp 69.000,- pengguna bisa membuat 60 foto buku tahunan yang akan diproses oleh aplikasi selama kurun waktu 24 jam.

Sedangkan untuk paket Express dengan harga Rp 99.000,- ini, pengguna akan mendapatkan 60 foto hasilnya dalam kurun waktu 2 jam saja.

Pihak aplikasi sendiri menyatakan bahwa untuk membuat foto tahunan AI ini memerlukan biaya.

Baca Juga: 5 Mitos dan 3 Fakta Penyakit Jantung, Konsumsi 4 Jenis Makanan Ini untuk Mencegahnya

Namun pihak aplikasi juga berharap dapat memberikan layanan yang sesuai atas biaya yang telah dikeluarkan tersebut.

Selamat mencoba! ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Bisnis05 November 2024, 18:33 WIB

AXA Mandiri Luncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera

Produk asuransi dwiguna ini memberikan perlindungan jiwa dengan Manfaat Meninggal Dunia dan Manfaat Akhir Masa Asuransi.
PT AXA Mandiri Financial Services (AXA Mandiri) meluncurkan Asuransi Mandiri Masa Depan Sejahtera. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 November 2024, 12:28 WIB

Tiket KA Libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 Sudah Bisa Dipesan Mulai Sekarang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) resmi membuka penjualan tiket kereta api untuk periode libur Natal dan Tahun Baru 2024/2025 mulai Selasa, 5 November 2024.
Penumpang kereta api di stasiun tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 17:05 WIB

Gedung Perpusda Jateng Diperluas, Genjot Minat Baca Masyarakat

Proyek perluasan gedung dan pembangunan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah di Jalan Sriwijaya, Kota Semarang, telah selesai.

Pj Gubernur Jateng, Nana Sudjana meninjau gedung Perpustakaan Daerah (Perpusda) Jawa Tengah.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum04 November 2024, 16:52 WIB

Revitalisasi Rumah Kemasan Jateng, Nana Sudjana: Upaya Tingkatkan Layanan UMKM

Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana meresmikan revitalisasi Gedung Balai Industri Kreatif Digital dan Kemasan (BIKDK) atau Rumah Kemasan Provinsi Jawa Tengah.
Rumah Kemasan tersebut meningkatkan produktivitas dan kualitas umkm. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya04 November 2024, 16:49 WIB

Surat Suara Pilwakot Semarang dan Pilgub Jateng Mulai Disortir KPU

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pemilihan Gubernur (Pilgub) dan Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot)

KPU Kota Semarang memulai proses sortir dan lipat surat suara untuk Pilgub dan Pilwalkot.
 (Sumber:  | Foto: Sakti)
Pendidikan04 November 2024, 11:55 WIB

Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024

Tim Antawirya Universitas Diponegoro kembali mencetak prestasi membanggakan pada kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi (KMHE) tahun 2024.
Tim Antawirya UNDIP Raih Juara Ajang Kompetisi Kontes Mobil Hemat Energi 2024. (Sumber:  | Foto: dok)
Semarang Raya03 November 2024, 16:06 WIB

Tanaman Tanduk Rusa Percantik Median Taman Jalan Pahlawan Semarang

Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa sehingga makin indah.
Pemkot Semarang mempercantik taman dan Jalan Pahlawan dengan adanya tanaman Tanduk Rusa. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:25 WIB

Mbak Ita Tekankan Kolaborasi Antar Wilayah Guna Mendukung Program Prioritas Nasional

Kota Semarang menjadi tuan rumah Rapat Koordinasi Perencanaan Dukungan terhadap Prioritas Nasional dari Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka untuk tahun 2025.
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu pada High Level Meeting Kepala Bappeda Kabupaten/Kota Se-Jawa Tengah. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya01 November 2024, 20:08 WIB

Pemprov Jateng Mulai Uji Coba Makan Bergizi Gratis di 3 Daerah

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah akan mulai melakukan uji coba makan bergizi gartis bagi anak usia sekolah di tiga daerah.
Rapat persiapan program 100 hari kerja Presiden. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga01 November 2024, 12:02 WIB

Ahmad Muhaimin Terpilih Jadi Ketum Pengkot PBSI Semarang

Ahmad Muhaimin terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang dalam Musyawarah Kota (Muskot) PBSI Semarang di Hotel Allstay Jl Veteran Semarang.
Ahmad Muhaimin (paling kiri) terpilih sebagai ketua umum Pengkot PBSI Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)