Tips Foto dengan HP POCO Saat Liburan, Manfaatkan Fitur dan Teknologi Ciamiknya

Ilustrasi HP POCO. (Sumber : POCO Indonesia)

INFOSEMARANG.COM -- Manfaatkan fitur dan teknologi ciamik yang ada, berikut ini beberapa tips foto dengan HP POCO saat liburan.

Libur lebaran tentu akan terasa kurang jika tidak diabadikan dalam foto untuk dikenang.

Mengabadikan momen manis ini bersama keluarga dan orang terkasih tentu sangat tidak terlupakan.

Dengan HP POCO, tentunya kita bisa memaksimalkan momen setahun sekali ini melalui teknologi maupun fitur-fiturnya.

Berikut ini beberapa tips untuk memaksimalkan libur lebaran dengan HP POCO.

Baca Juga: Tips Jaga Kondisi Tubuh Ketika Cuaca Panas, Waspada Heatstroke!

1. Berfoto dan merekam video sepuasnya

HP POCO menyediakan ruang penyimpanan gede hingga 256 GB (bisa ditingkatkan hingga 1 TB) untuk menyimpan semua foto liburan kamu.

Kalau butuh storage berbasis cloud, kamu bisa memanfaatkan fitur Xiaomi Cloud.

Storage berbasis cloud kayak gini selain bisa digunakan sebagai ruang memori tambahan, juga tempat backup foto, video, dan file lainnya.

2. Teknologi AI di kamera HP POCO

Penikmat fotografi akan dimanjakan dengan kamera HP POCO F4 yang menggunakan sensor hingga 64 MP dan OIS (optical image stabilization).

Foto hasil jepretannya punya warna yang tajam, nggak blur, fokus kamera bisa diatur, dibekali teknologi AI.

Baca Juga: Info Lokasi dan Harga Menu Langit Senja Salatiga, Cafe Hits di Bawah Kaki Gunung Merbabu

3. Berkreasi video dengan deretan effect keren

Editing video di HP POCO memiliki deretan efek keren buat menunjang kreativitasmu dalam berkreasi dengan video.

Berbagai ide kreatif bisa kamu wujudkan dengan fitur-fitur menarik di HP ini.

4. Menyulap foto menjadi video

Dengan sedikit sentuhan kreativitas foto dapat ‘disulap’ mejadi video menggunakan aneka tool, sticker, dan filter yang POCO sediakan.

Dengan mengikuti tips untuk memaksimalkan libur lebaran dengan HP POCO ini, pastikan momen penting ini diabadikan dengan sebaik-baiknya.

Tags :
BERITA TERKAIT
BERITA TERKINI