Gegara Konser Coldplay, Jam Operasional MRT Jakarta Diperpanjang Hingga Dini Hari, Cek Jadwalnya DI SINI

Jeanne Pita W
Rabu 15 November 2023, 15:25 WIB
Jam Operasional MRT Jakarta Diperpanjang Hingga Dini Hari karena konser Coldplay (Sumber : Istimewa)

Jam Operasional MRT Jakarta Diperpanjang Hingga Dini Hari karena konser Coldplay (Sumber : Istimewa)

INFOSEMARANG.COM -- Mendukung gelaran konser Coldplay di Jakarta, PT MRT Jakarta memperpanjang jam operasionalnya pada Rabu (15/11/2023) hari ini.

Sekretaris MRT Jakarta Ahmad Pratomo dalam keterangan tertulisnya, Selasa, 14 November mengatakan bahwa perubahan ini hanya berlaku satu hari saja.

Ahmad Pratomo juga menjelaskan bahwa penyesuaian jam operasional tersebut sejalan dengan Keputusan Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Nomor e-0158 Tahun 2023 yang memerintahkan MRT Jakarta menyediakan layanan kereta api untuk mendukung konser band asal Inggris tersebut di kota tersebut.

Baca Juga: Jubir Amerika Serikat Tuding Salah Satu RS di Gaza Markas Besar Hamas, Awal Mula Serangan IDF ke RS Al-Shifa ?

Mengutip dari akun Instagram resmi promotor, PK Entertainment (@pkentertainment.id) mengumumkan bahwa konser yang mengusung energi berkelanjutan dan ramah lingkungan ini mengimbau para penonton untuk menggunakan transportasi umum guna menekan jumlah karbon.

Adapun salah satu transportasi umum yang direkomendasikan oleh promotor adalah TransJakarta dan MRT Jakarta.

"Jam Operasional MRT DIPERPANJANG - Kereta terakhir dari Stasiun Istora Mandiri & Senayan: 01.10!" tulis PK Entertainment, dikutip Rabu (15/11/2023).

Baca Juga: Kisah Mayat Wanita Tergantung di Lemari Hotel Padang, Diduga Akhiri Hidup Gegara Masalah Uang Panai Rp500 Juta

Pola Operasi MRT Jakarta Rabu, 15 November 2023

- Jam Operasi 05.00-01.30 WIB (16 November 2023) headway 5 menit pada pukul 07.00-09.00 WIB

- Jam operasi 17.00-19.00 WIB, headway 10 menit pada pukul 09.00-17.00 WIB, dan pukul 19.00-01.30 WIB

Adanya perubahan ini dipastikan hanya berlaku untuk satu hari saja, yakni pada hari pelaksanaan konser Coldplay.

Baca Juga: Waspada! Bahaya Ini Mengintai Jika Tidur Kurang Dari 5 Jam Sehari, Bisa Timbulkan Gangguan Psikologis

Sedangkan untuk hari selanjutnya, pola operasi akan kembali menggunakan jadwal operasional normal, yaitu Senin-Jumat mulai pukul 05.00 hingga 00.00 WIB dengan selang waktu keberangkatan antarkereta setiap lima menit pada waktu sibuk (07.00-09.00 dan 17.00 19.00) dan Sabtu-Minggu mulai pukul 05.00 hingga 00.00 WIB dengan selang waktu keberangkatan antar kereta 10 menit.

Untuk Anda yang hendak menonton konser Coldplay, bisa turun atau naik di stasiun terdekat GBK, yakni Senayan atau Istora Mandiri. ***

Follow Berita Info Semarang di Google News
Berita Terkait
Berita Terkini
Semarang Raya11 Maret 2025, 07:45 WIB

Sebanyak 150 Ribu Penumpang Sudah Pesan Tiket Kereta Api di Daop 4 Semarang untuk Angkutan Lebaran 2025

Selama masa Angkutan Lebaran 2025, KAI Daop 4 Semarang menyiapkan sebanyak 535.282 tiket, atau rata-rata 24.331 tiket per hari.
Penumpang KA di stasiun Tawang Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Olahraga09 Maret 2025, 10:51 WIB

Dai Kyokushin Karate Indonesia Gelar Silaturahmi Sabuk Hitam dan Paguyuban Kyokushin se Jateng dan DIY

Dai Kyokushin Karate Indonesia ( DKKI ) mengadakan silaturahmi Sabuk Hitam dan Paguyuban Kyokushin se Jateng dan DIY di Hotel Aruss Semarang.
DKKI mengadakan silaturahmi Sabuk Hitam dan Paguyuban Kyokushin se Jateng dan DIY. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Semarang Raya09 Maret 2025, 10:46 WIB

Aliran Sungai Tuntang Meluap, Jalur KA antara Stasiun Gubug - Stasiun Karangjati Tidak Bisa Dilalui

KAI Daop4 Semarang menutup jalur KA antara Stasiun Gubug - Stasiun Karangjati , Kabupaten Grobogan karena adanya luapan air Sungai Tuntang.
Luapan air Sungai Tuntang pada Minggu, 9 Maret 2025. (Sumber:  | Foto: Dok)
Semarang Raya08 Maret 2025, 13:06 WIB

Bulan Ramadan, Anne Avantie Gelar Buka Puasa Bersama Ratusan Ojol di Resto D'Kambodja

Kali ini, Anne Avanti menggelar buka puasa bersama sekitar 250 driver ojek online di Kota Semarang.
Anne Avantie foto bersama  driver ojek online sebelum acara buka puasa bersama di  DKambodja Heritage. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Bisnis07 Maret 2025, 12:26 WIB

Ramai PHK Sritex, Pemuda di Jateng Ini Ciptakan SPARTAV Inovasi Sistem Penghasil Uang

SPARTAV sebuah aplikasi digital advertising inovatif yang dikembangkan oleh pemuda asal Semarang, Jawa Tengah.
Founder Spartav Citizen Empowerment, Yanuar Aris Budiharto menunjukkan tampilan aplikasi SPARTAV buatannya. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis06 Maret 2025, 07:43 WIB

Honda Auto Expo Kembali Digelar di Queen City Mall Semarang, Ada Mobil Honda Hybrid Terbaru

Honda Auto Expo digelar di Atrium Atlas, Queen City Mall, Semarang, mulai 5 Maret hingga 10 Maret 2025. Banyak program menarik senilai ratusan juta.
Honda Auto Expo digelar di Atrium Atlas, Queen City Mall, Semarang. (Sumber:  | Foto: Sakti)
Umum05 Maret 2025, 16:01 WIB

Mudik Gratis PELNI 2025 Sampit-Semarang, Simak Cara Daftarnya

Dalam program mudik gratis ini, PELNI menyediakan kapal KM Leuser dengan rute Sampit - Semarang yang akan berangkat pada 24 Maret 2025.
PELNI menyediakan kapal KM Leuser dengan rute Sampit - Semarang yang akan berangkat pada 24 Maret 2025. (Sumber:  | Foto: Dok)
Bisnis05 Maret 2025, 08:45 WIB

Perkuat Pasokan Gas Domestik, PGN Datangkan LNG dari Berau Kalimantan Timur

PGN terus memperkuat pasokan gas domestik dengan mendatangkan Liquefied Natural Gas (LNG) dari fasilitas likuifaksi di Kabupaten Berau.
Direktur Komersial PGN, Ratih Esti Prihatini. (Sumber:  | Foto: Dok)
Umum05 Maret 2025, 08:39 WIB

Tegas! Gubernur Ahmad Luthfi: Saya Ndak Mau Tahu, Jalan di Jateng Mulus dalam 15 Hari

Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi memberikan target maksimal 15 hari ke depan harus sudah selesai dan siap untuk dilewati.
Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi. (Sumber:  | Foto: Dok)
Umum04 Maret 2025, 08:33 WIB

Momentum Ramadan, Gubernur Jateng Ahmad Luthfi Minta ASN Tidak Kendor Layani Masyarakat

Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi mengatakan, ramadan harus menjadi pemantik untuk memberikan layanan lebih baik kepada masyarakat.
Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi saat memberikan sambutan dalam acara Tarawih Keliling. (Sumber:  | Foto: Sakti)